AC Milan Vs Juventus - Stefano Pioli Tunggu Respons Positif Sandro Tonali cs

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Sabtu, 8 Oktober 2022 | 10:00 WIB
AC Milan sukses menekuk tuan rumah Sampdoria 2-1 pada lanjutan Liga Italia 2022-2023. (TWITTER.COM/DJAMAL_CHEHBA)

Di Liga Italia sendiri, AC Milan masih tertahan di peringkat kelima meski pekan lalu sukses menghajar Empoli 3-1.

Dalam tiga pertandingan terakhirnya di Liga Italia, AC Milan hanya sekali menelan kekalahan, itupun dari Napoli (1-2).

Sementara itu dari kubu Juventus, mereka baru saja mendapatkan modal berharga usai menang 3-1 atas Maccabi Haifa di Liga Champions.

Itu menjadi kemenangan kedua beruntun yang diraihi pasukan Massimiliano Allegri bersama I Bianconeri musim ini.

Hal itu menjadi pelecut semangat bertanding Dusan Vlahovic dkk. untuk menantang AC Milan.

Meski begitu, Juventus juga masih terpaku di peringkat ketujuh, berjarak empat poin dari AC Milan.

GLYN KIRK/AFP
Stefano Pioli bicara dengan para pemain dalam pemanasan jelang duel Chelsea vs AC Milan di Liga Champions di Stamford Bridge, London (5/10/2022).

Baca Juga: Barcelona Vs Celta Vigo - Momentum Robert Lewandowski Masuk Golongan Terpilih Bareng Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo

Momentum Juventus juga dibarengi dengan serangkaian badai cedera yang menerpa skuad Stefano Pioli.

AC Milan kehilangan sejumlah pemain kunci seperti Alexis Saelemaekers, Mike Maignan, Simon Kjaer, dan tentu saja Zlatan Ibrahimovic.