Indonesia International Challenge 2022 - Rahmat/Pramudya Raih Kemenangan Meyakinkan

By Wahid Fahrur Annas - Kamis, 13 Oktober 2022 | 21:02 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Rahmat Hidayat/Pramudya Kusumawardana, saat berlaga pada babak ajang Indonesia International Challenge 2022 di Platinum Arena, Malang, Jawa Timur, Kamis (13/10/2022) (PBSI)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra anyar Indonesia, Rahmat Hidayat/Pramudya Kusumawardana, tampil apik pada babak kedua Indonesia International Challenge 2022.

Rahmat Hidayat/Pramudya Kusumawardana mengalahkan wakil Korea Selatan, Hwi Tae-kim/Na Sung-seung untuk lolos ke perempat final Indonesia International Challenge 2022.

Rahmat/Pramudya menang dua gim langsung dengan skor 21-13, 21-16 dalam laga yang digelar di Platinum Arena, Malang, Jawa Timur, Kamis (13/10/2022).

Pasangan yang baru menjalani debut turnamen tersebut tampil percaya diri sejak awal.

Rahmat/Pramudya mampu mendikte permainan lawan hingga meraih kemenangan dalam waktu yang relatif cepat yaitu 34 menit.

"Kami mengontrol permainan lawan hari ini. Terlihat lawan kurang bisa mengembangkan permainan," ucap Pramudya dalam rilis dari Tim Humas dan Media PBSI.

"Kami bermain nothing to lose di laga ini. Jadi mungkin saya bisa menikmati pertandingan," ujar Rahmat.

Rahmat tidak tertekan meski berpasangan dengan Pramudya, juara Asia bersama Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan yang cedera.

Rahmat termotivasi untuk bisa menjadi seperti Pram dengan banyak belajar dari pertandingan-pertandingan yang diikuti bersama.

Baca Juga: Indonesia International Challenge 2022 - Syabda Tumbangkan Mantan Juara Dunia Junior dari China