Real Madrid Vs Barcelona - Xavi Hernandez Sudah Ditunggu 2 Rekor Langka jika Bawa Blaugrana Berjaya

By Ivan Rahardianto - Minggu, 16 Oktober 2022 | 05:45 WIB
Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez. (TWITTER.COM/THEFOOTBALLIND)

BOLASPORT.COM - Xavi bisa mengukir dua catatan bersejarah jika berhasil membawa Barcelona mengalahkan Real Madrid dalam lanjutan Liga Spanyol 2022-2023.

Barcelona akan bertanding melawan Real Madrid di pekan ke-9 Liga Spanyol 2022-2023.

Laga bertajuk El Clasico tersebut akan dihelat di Stadion Santiago Bernabeu, Minggu (16/10/2022) malam pukul 21.15 WIB.

Menghadapi Real Madrid, pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, bisa mengukir dua sejarah apik jika timnya menang.

Pertama, menurut laporan Goal Internasional yang dinukil BolaSport.com, setelah menang 4-0 pada Maret 2022, Xavi bisa menjadi pelatih Barcelona pertama yang memenangkan dua laga El Clasico pertamanya sejak Gerardo Martino pada 2014.

Baca Juga: Real Madrid Vs Barcelona - Waktu Tak Cukup, Courtois Gagal Diandalkan

Kedua, jika menang dan nirbobol, maka Xavi akan menjadi pelatih kedua dalam sejarah El Clasico yang menang tanpa kebobolan pada dua laga pertamanya setelah Luis Carniglia dengan Real Madrid antara tahun 1957 dan 1958.

Peluang Xavi untuk mengukir dua sejarah tersebut sangat terbuka lebar apabila melihat performa gemilang timnya di Liga Spanyol 2022-2023.

Sampai sejauh ini, mereka sudah meraih 7 kemenangan dan 1 hasil imbang di Liga Spanyol.