Hasil Liga Italia - Dusan Vlahovic Pahlawan, Juventus Menang Minimalis atas Rival Sekota

By Raka Kisdiyatma Galih - Minggu, 16 Oktober 2022 | 01:00 WIB
Selebrasi striker Juventus, Dusan Vlahovic, usai menjebol gawang Torino dalam duel Liga Italia (15/10/2022). (MARCO BERTORELLO/AFP)

BOLASPORT.COM - Striker Juventus, Dusan Vlahovic, menjadi pahlawan timnya saat menekuk Torino di Liga Italia.

Juventus menyambangi markas Torino dalam laga giornata ke-10 Liga Italia 2022-2023.

Duel sesama tim asal Turin itu dihelat di Stadion Olimpico Grande Torino, Sabtu (15/10/2022).

Hasilnya, I Bianconeri menang minimalis dengan skor 1-0.

Menurut catatan WhoScored, Juventus sebenarnya sedikit kalah dominan dari Torino dengan hanya memegang penguasaan bola sebesar 47 persen.

Dari segi peluang, Juventus melepskan 14 tembakan dengan 8 mengarah ke gawang.

Adapun Torino mengkreasikan 15 kesempatan yang 2 di antaranya menuju sasaran.

Jalannya pertandingan

Kendati bertindak sebagai tim tamu, Juventus tetap tampil menyerang sejak awal laga.

Hal itu membuat Juventus mampu menciptakan sejumlah peluang pada setengah jam pertama meski tak ada yang berbuah gol.

Baca Juga: Man United Vs Newcastle United - Sudah Saatnya Erik ten Hag Mainkan Cristiano Ronaldo Sejak Babak Pertama

Setelah itu, Juventus mendapat dua peluang beruntun pada menit ke-33 dan 34'.

Peluang pertama didapat Dusan Vlahovic yang meneruskan umpan terobosan Moise Kean di dalam kotak penalti.

Vlahovic kemudian mengecoh satu pemain belakang Torino sebelum melepaskan tembakan kaki kanan yang masih dapat ditepis kiper Vanja Milinkovic-Savic.

Bola kemudian keluar dari kotak penalti dan jatuh di kaki Filip Kostic.

Kostic lalu menyodorkan bola kepada Manuel Locatelli yang berdiri bebas di luar kotak 16.

Dengan sekali sentuh, Locatelli melepaskan tembakan keras kaki kanan yang kembali mampu digagalkan Milinkovic-Savic.

Skor 0-0 pun menutup jalannya babak pertama.

Baca Juga: Man United Vs Newcastle United - The Magpies Diprediksi Kalahkan Setan Merah dengan Skor 2-1

Selepas turun minum, Torino langsung mengambil iniasiatif menyerang.

Alhasil, Torino mampu menciptakan peluang bagus pada menit ke-60.

Berawal dari aksi Aleksey Miranchuk di sisi kanan, dia lalu mengirimkan umpan terobosan ke Valentino Lazaro yang menuju ke dalam kotak penalti.

Lazaro lantas menyambar bola dengan sepakan mendatar kaki kanan, tetapi masih mampu ditangkap kiper Juventus, Wojciech Szczesny.

Dua menit berselang, giliran Juventus yang mendapat kesempatan emas mencetak gol melalui skema serangan balik.

Filip Kostic yang melakukan pergerakan dari sisi kiri penyerangan sukses mengirimkan umpan silang kepada Kean yang berada di dalam kotak penalti.

Namun, Kean, yang berdiri tanpa pengawalan, gagal mengonversi peluang itu menjadi gol setelah sepakan kaki kirinya melebar di sisi kanan gawang Torino.

Setelah melalui berbagai upaya, Juventus akhirnya sukses menjebol gawang Torino pada menit ke-74 melalui Vlahovic.

Baca Juga: Bintang Piala Dunia - Rafael Leao, Tumpuan dan Harapan Portugal Lewati Grup Neraka

Gol itu berawal dari Juan Cuadrado yang mengirimkan umpan ke dalam kotak penalti melalui situasi sepak pojok.

Operan itu kemudian disambar Danilo dengan sundulan yang membuat bola mengarah ke Vlahovic, yang menyambutnya dengan sontekan kaki kiri.

Tak ada tambahan gol lagi hingga laga berakhir, Juventus pun menang dengan skor 1-0 atas Torino.

Torino 0-1 Juventus (Dusan Vlahovic 74')

Berikut susunan pemain Torino vs Juventus:

Torino (3-4-2-1): 32-Vanja Milinkovic-Savic; 26-Koffi Djidji (6-David Zima 79'), 3-Per Schuurs, 13-Ricardo Rodriguez; 34-Ola Aina (17-Wilfried Singo 79'), 10-Sasa Lukic, 77-Karol Linetti (7-Yann Karamoh 78'), 19-Valentino Lazaro; 59-Aleksey Miranchuk, 49-Nemanja Radonjic (11-Pietro Pellegri 70'); 16-Nikola Vlasic

Pelatih: Ivan Juric

Juventus (3-5-2): 1-Wojciech Szczesny; 12-Alex Sandro, 3-Gleison Bremer (19-Leonardo Bonucci 52'), 6-Danilo; 17-Filip Kostic, 25-Adrien Rabiot, 5-Manuel Locatelli, 8-Weston McKennie, 11-Juan Cuadrado; 9-Dusan Vlahovic (2-Leandro Paredes 89'), 18-Moise Kean (14-Arkadiusz Milik 73')

Pelatih: Massimiliano Allegri

Wasit: Maurizio Mariani