3 Alasan Benzema Menang Ballon d'Or 2022, Lebih Ganas dari Messi-Ronaldo

By Ade Jayadireja - Selasa, 18 Oktober 2022 | 06:15 WIB
Striker Real Madrid, Karim Benzema, merayakan golnya ke gawang Celta Vigo dalam partai Liga Spanyol 2022-2023. (MIGUEL RIOPA/AFP)

BOLASPORT.COM - Ada sejumlah alasan yang membuat Karim Benzema meraih gelar Ballon d'Or 2022. Apa saja?

Karim Benzema dinobatkan sebagai pemenang Ballon d'Or dalam acara seremoni yang berlangsung di Theatre du Chatelet, Paris, Senin (17/10/2022) atau Selasa dini hari WIB.

Dia mengalahkan 29 nama pemain hebat lainnya yang masuk daftar nominasi.

"Ini adalah sebuah kehormatan. Merupakan impian masa kecil untuk menjadi pemenang Ballon d'Or," kata Benzema.

Biasanya, penentuan jawara Ballon d'Or berdasarkan performa sang pemain dalam satu tahun kalender masehi (Januari-Desember).

Namun, per edisi tahun ini, penilaian diambil berdasarkan performa selama satu musim (Agustus-Mei).

Nah, karena itulah Benzema keluar sebagai kampiun karena dirinya sangat berkilau selama musim 2021-2022.

Berikut ini 3 faktor di balik kesuksesan Benzema meraih trofi Bola Emas.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia Junior 2022 - Kata Ester Usai Jadi Penentu Kemenangan Indonesia atas Latvia

1. GANAS MELEBIHI RONALDO DAN MESSI