Untuk Kali Pertama Dalam Sejarah, Timnas Indonesia Secara Resmi Ada Dalam Gim eFootball

By Sasongko Dwi Saputro - Minggu, 23 Oktober 2022 | 16:05 WIB
Skuad Timnas Indonesia muncul dalam game simulasi sepak bola eFootball 2023 dengan wajah asli. (Konami/eFootball)

Namun, semenjak edisi 2021, kerjasama tersebut diperluas sampai mencantumkan lisensi negara-negara dan pemain yang tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia babak ketiga dan Piala Asia 2023.

Karena itu, jauh sebelum timnas Indonesia, Vietnam sudah lebih dulu ada di game eFootball 2023 karena mereka menjadi satu-satunya tim Asia Tenggara yang lolos ke fase akhir Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Selain itu, 24 peserta turnamen Piala Asia 2023 juga bakal ada dalam gim eFootball besutan Konami termasuk timnas Indonesia.

Sebelum Timnas Indonesia, klub-klub yang bermain di Liga Champions Asia juga mendapat keistimewaan untuk tampil pada salah satu gim simulasi sepak bola yang paling populer itu.

Selain Timnas Indonesia, negara di ASEAN lain yang lolos ke Piala Asia 2023 yaitu Malaysia dan Thailand juga ditampilkan dalam update terbaru ini.

Di Asia Tenggara, klub-klub seperti Johor Darul Takzim (Malaysia), Buriram United, BG Pathum, atau Muangthong United, (Thailand) hingga Lion City Sailors (Singapura) pernah muncul di game ini.

Sementara, belum ada klub Liga 1 yang pernah muncul dalam game eFootball, karena tidak ada perwakilan Indonesia di fase grup AFC Champions League sejak 2011.