Masuk Dalam Gim eFootball, Winger Timnas Indonesia Langsung Gercep Mainkan Diri Sendiri

By Arif Setiawan - Minggu, 23 Oktober 2022 | 22:30 WIB
Irfan Jaya dan Irfan Jauhari merayakan gol saat timnas U-23 Indonesia menang 4-2 atas Andong Science College dalam laga uji coba, di Haemaji Football Field, Korea Selatan, Kamis (21/4/2022). (PSSI)

Lebih lanjut, Irfan Jaya berharap apa yang terjadi membuat timnas Indonesia bisa semakin dikenal oleh dunia.

Selain itu, Irfan juga ingin timnas Indonesia lebih berprestasi.

"Harapannya semoga timnas Indonesia yang sudah dikenal secara mendunia melalui game eFootball 2023 bisa juga secara prestasi di lapangan menghasilkan hasil," tuturnya.

Sementara itu, skuad Garuda masuk dalam gim eFootball semenjak dilakukannya update pada Kamis (20/10/2022).

Baca Juga: Kian Mentereng, Asnawi Mangkualam Tak Akan Lupakan Jasa Shin Tae-yong

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
(Dari kiri ke kanan) Asnawi Mangkualam, Pratama Arhan, Muhammad Rafli, Rizky Ridho, Rachmat Irianto, Marc Klok, Saddil Ramdani, Irfan Jaya, Stefano Lilipaly, Nadeo Argawanita, sedang menyanyikan lagu Indonesia Raya (skuat timnas Indonesia/skuad timnas Indonesia)

Hal tersebut tak terlepas dari keberhasilan timnas Indonesia melaju ke Piala Asia 2023.

Terkait rating pemain, anak asuh Shin Tae-yong berada di angka 65-70 ketika baru memainkan gim eFootball.

Ini tentu menjadi sebuah prestasi tersendiri.

Seperti yang diketahui, sebelumnya hanya Pratama Arhan yang memiliki karakter di gim eFootball karena menjadi bagian dari klub asal Jepang, Tokyo Verdy.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)