Elkan Baggot Dua Kali Jadi Penyelamat, Pelatih Gillingham FC Kaget dan Salut

By Lukman Adhi Kurniawan - Senin, 24 Oktober 2022 | 20:15 WIB
Elkan Baggott saat laga Gillingham FC vs Walsall di League Two, Sabtu (20/8/2022). (Twitter @TheGillsFC)

BOLASPORT.COM - Pelatih Gillingham FC, Neil Harris, akui sempat terkejut dengan kemajuan Elkan Baggott.

Seperti diketahui, Elkan sukses menjadi penyelamat bagi Gillingham FC pada dua laga di EFL League Two.

Bek timnas Indonesia ini sukses mencetak dua gol beruntun saat pertadingan melawan Stevenage FC yang berakhir dengan skor 1-1 (15/10).

Laga kedua adalah saat melawan AFC Barrow yang juga ditutup dnegan hasil imbang 1-1 (22/10/2022).

Menariknya, dua gol Elkan ini sama-sama berasal dari sundulan.

Baca Juga: Tragedi Kanjuruhan Berpeluang Dibawa ke Dewan HAM PBB

Terkait hal ini, pelatih Gillingham FC, Neil Harris, mengakui jika Elkan Baggott memiliki perkembangan yang baik sejauh ini.

Menurutnya, Elkan sudah mengerti taktik dan keinginan pelatih dan mulai bisa beradaptasi.

Kepercaayan kepada Elkan sukses dibayar dengan baik sejak kedatangannya dari Ipswich Town.

“Dia (Elkan Baggott) semakin baik setiap saat,”

“Saya berbicara panjang lebar dengan Kieran McKenna (pelatih Ipswich Town) dan Mark Ashton (CEO Ipswich Town) tentang Elkan dan perkembangannya dan bagaimana mereka ingin dia datang kepada kami untuk merasakan League Two dan untuk mendapatkan perkembangan yang dia butuhkan."

“Kami tahu akan ada masalah gigi di awal, kami tahu gaya permainannya dan bagaimana dia harus menyesuaikan diri dengan sisi fisiknya," kata Neil Harris dilansir BolaSport.com dari laman Kent Online.

Baca Juga: Curhatan Striker Persija Michael Krmencik pada Media Ceko Terkait Tragedi Kanjuruhan

Harris menambahkan jika Elkan mampu memaksimalkan keunggukan fisik yang dia miliki.

Selain itu, pengambilan keputusan di kotak penalti juga sudah mulai ada kemajuan.

Mantan pelatih Cardiff City ini optimistis Elkan bisa terus berkembang jika terus mendapatkan menit bermain.

Baca Juga: Tragedi Kanjuruhan - Komnas HAM Kirim Surat Resmi ke FIFA

“Dia (Elkan Baggott) bisa menjadi lebih baik dan lebih baik."

“Pengambilan keputusannya saat dengan bola, kapan harus bermain ke depan, kapan harus menjaga bola, dia semakin baik dalam mendominasi bola pertama di kedua kotak dan dia membaca permainan dengan sangat baik."

“Dia memiliki banyak potensi, Ipswich sangat senang dengan perkembangannya dan dia akan mendapat manfaat dari musim ini bersama kami," ujarnya.