Kejuaraan Dunia Junior 2022 - Raih Kemenangan Perdana, Wakil Indonesia Langsung Incar Gelar Juara

By Wawan Saputra - Senin, 24 Oktober 2022 | 22:15 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Bodhi Ratana Teja Gotama pada pertandingan pertama Kejuaraan Dunia Junior 2022 nomor perorangan, Senin (24/10/2022) (DOK. PP PBSI)

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Bodhi Ratana Teja Gotama sukses meraih kemenangan perdana pada Kejuaraan Dunia Junior 2022 nomor perorangan.

Bertanding di Palacio de Deportes de Santander, Santander, Spanyol, Senin (24/10/2022),Bodhi bersua dengan wakil Luksemburg, Jerome Pauquet.

Bodhi sukses mengalahkan Pauquet dengan skor akhir 21-13, 21-11, setelah bertanding selama 26 menit.

Kedua pemain sudah bertanding dengan ketat sejak awal gim pertama dimulai, namun usai kedudukan sama kuat 5-5, Bodhi berhasil mengambil alih kendali permainan.

Meski baru turun bertanding untuk pertama kalinya, karena pada nomor beregu tidak diturunkan, Bodhi berhasil membuat Pauquet berada di bawah tekanan.

Pada interval gim pertama, Bodhi berhasil unggul dengan skor tipis 11-9. Dominasi Bodhi terlihat setelah interval.

Bodhi berhasil melancarkan serangan dan membuat Pauquet semakin tertinggal, hingga akhirnya menutup gim pertama dengan kemenangan.

Permainan apik dari Bodhi berlanjut pada gim kedua, dimana dirinya langsung mendominasi dan memegang kendali sejak awal.

Bahkan, selama gim kedua Bodhi tidak pernah tertinggal sekalipun dari Pauquet. Meski mengakut kesulitan untuk beradaptasi Bodhi sukses menutup gim kedua dengan kemenangan.