Bukan Juragan 99, Komposisi Saham Mayoritas Arema FC Dimiliki Waketum PSSI

By Abdul Rohman - Kamis, 27 Oktober 2022 | 16:45 WIB
Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana, saat memberikan sambutan dalam acara HUT RANS Cilegon FC di Prestige Image Motorcars, Pluit, Jakarta Utara, 29 Maret 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana selama ini dikenal sebagai “penguasa” di klub dengan julukan Singo Edan tersebut.

Namun jika dilihat dari komposisi kepemilikan saham, ternyata sosok Wakil Ketua Umum PSSI, Iwan Budianto lah yang menjadi “penguasa” Arema FC sesungguhnya.

Dari laman Narasi.tv yang diterbitkan pada Minggu (23/10/2022) lalu dijelaskankan detail komposisi pemegang saham di tim berjuluk Singo Edan.

Disebutkan, dalam akta perusahaan PT Arema Aremania Bersatu Berprestasi Indonesia per 10 Mei 2022 yang tercatat di Ditjen AHU Kemenkumham, Iwan Budianto menjabat sebagai Direktur Utama.

Baca Juga: Irfan Jauhari, Korban Kebijakan Shin Tae-yong hingga Pelatih Bali United Merelakannya ke Persis Solo

Dengan kepemilikan saham mayoritas sebesar 3.750 lembar saham atau senilai Rp 3.750.000.000.

Selain lwan Budianto, saham PT Arema Aremania Bersatu Berprestasi Indonesia juga dimiliki oleh PT RANS Entertainment Indonesia.

Perusahaan milik Raffi Anmad itu menguasai 500 lembar saham atau senilai Rp 500.000.000.

Pemilik saham selanjutnya PT Arema Aremania Bersatu Berprestasi Indonesia adalah PT Juragan Sembilan Sembilan Corp.