Torino Vs AC Milan - Stefano Pioli Bisa Dibuat Sulit Ivan Juric

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Minggu, 30 Oktober 2022 | 13:15 WIB
Pelatih Torino, Ivan Juric. (TWITTER.COM/SPORTAL_IT)

"Hal ini merangsang untuk bertemu tim Juric, mereka memaksa Anda untuk menemukan solusi."

"Ini tentu menghadirkan banyak kesulitan, kami sudah lama tidak bermain di sana: meskipun dalam kondisi bagus tahun lalu kami tidak berhasil mengalahkan Torino."

"Kami ingin memberikan kontinuitas, kejuaraan dimenangkan dengan kontinuitas, hasil, rentetan hasil selama mungkin."

"Ini akan menjadi kejuaraan yang seimbang di posisi teratas. Melakukan dengan baik besok itu penting," ujar Pioli menambahkan.

TWITTER.COM/ACMILAN
AC Milan kalahkan Juventus dalam duel Liga Italia di San Siro (8/10/2022).

Baca Juga: Juergen Klopp Malas Bahas soal Kans Lolos ke Liga Champions Musim Depan

Meski kekhawatiran akan permainan sulit dan taktik cerdas dari Juric, Pioli tentunya tidak perlu khawatir dengan performa tandang skuadnya musim ini.

Di Liga Italia, AC Milan sudah memainkan laga tandang sebanyak lima partai.

Dari lima laga yang dimainkan itu, tak ada satu pun yang berujung pada kekalahan.

AC Milan sanggup memetik tiga kemenangan dan mendapatkan dua hasil seri.

Stadion Grande Torino juga sempat menghadirkan kenangan manis bagi I Rossoneri.

Pada Mei 2021, AC Milan mampu mencukur Torino di depan publiknya sendiri dengan skor telak 7-0.

Waktu itu, AC Milan mampu mencetak tujuh gol tanpa balas melalui hattrick Ante Rebic, disusul brace Theo Hernandez, dan masing-masing satu gol dari Franck Kessie dan Brahim Diaz.