PIALA DUNIA - Memphis Depay Bantah Tuduhan Sengaja Absen Lama di Barcelona supaya Bisa Bela Timnas Belanda di Qatar

By Raka Kisdiyatma Galih - Jumat, 4 November 2022 | 13:45 WIB
Penyerang Barcelona, Memphis Depay, mengalami cedera saat memperkuat timnas Belanda di UEFA Nations League (TWITTER.COM/FCB_ONETOUCH)

BOLASPORT.COM - Memphis Depay membantah rumor yang menyebut dirinya sengaja berlama-lama untuk menyembuhkan cedera yang ia alami supaya fit saat membela timnas Belanda di Piala Dunia 2022.

Memphis Depay telah menepi sejak September lalu karena cedera hamstring.

Cedera hamstring itu didapat Depay saat memperkuat timnas Belanda melawan timnas Polandia dalam laga Liga A Grup 4 UEFA Nations League di Stadion Narodowy.

Gara-gara cedera, Depay tak bisa memperkuat Barcelona hingga saat ini karena masih menjalani pemulihan.

Namun, ada rumor dari beberapa media Spanyol yang menyebut bahwa penyerang berusia 28 tahun itu sengaja berlama-lama untuk menyembuhkan cederanya.

Hal tersebut dilakukan agar dirinya bisa fit dan tidak kembali mengalami cedera jelang Piala Dunia 2022.

Depay pun angkat bicara.

Baca Juga: Gerard Pique Mendadak Umumkan Pensiun, Legenda Barcelona Syok

Lewat cuitan di Twitter pribadinya, Depay dengan tegas membantah rumor tersebut.