Potensi Lawan Barcelona di Play-off Liga Europa, Jose Mourinho bakal Jadi yang Paling Menyebalkan

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Jumat, 4 November 2022 | 23:45 WIB
Reaksi para pemain Barcelona usai dikalahkan Bayern Muenchen pada laga Liga Champions di Camp Nou (26/11/2022). (PAU BARRENA/AFP)

BOLASPORT.COM - Barcelona memiliki banyak potensi lawan di babak play-off Liga Europa 2022-2023. Namun, Jose Mourinho akan menjadi yang paling menyebalkan.

Barcelona harus kembali menuai hasil kurang memuaskan dalam ajang Liga Champions 2022-2023.

Setelah melakoni enam pertandingan di fase grup, Barcelona harus rela turun kasta ke Liga Europa.

Hal itu terjadi setelah Barcelona hanya finis di posisi ketiga klasemen akhir Grup C.

Barcelona kalah bersaing dengan Bayern Muenchen dan Inter Milan yang sama-sama lolos ke babak 16 besar.

Mau tidak mau, Barcelona harus kembali bermain di ajang Liga Europa seperti musim 2021-2022.

Kali ini, Blaugrana turun kasta ke Liga Europa bersama dengan Ajax, Juventus, Bayer Leverkusen, RB Salzburg, Sevilla, Shakhtar Donetsk, dan Sporting CP.

Baca Juga: Gerard Pique Putuskan Gantung Sepatu, Barcelona Langsung Kejar Bek Athletic Club

Namun, Barcelona tidak bisa langsung bermain di babak 16 besar.