PT LIB Tegaskan Jadwal hingga Skema Penonton untuk Lanjutan Liga 1 Tergantung Izin Pemerintah

By Wila Wildayanti - Sabtu, 5 November 2022 | 07:30 WIB
Direktur Operasional PT LIB (Liga Indonesia Baru), Sudjarno, saat menghadiri sesi jumpa pers di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, 4 November 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Terkait jadwal, nantinya akan diatur apakah berlangsung dengan sistem kandang-tandang atau tersentralisasi.

“Setelah itu baru membuat jadwal pertandingan. Termasuk untuk jam tayang juga mengacu pada perizinan,” ujar Sudjarno kepada awak media termasuk BolaSport.com, di Hotel Sultan, Jakarta, Jumat (4/11/2022).

Baca Juga: Format Lanjutan Liga 1 2022/2023 Tergantung Izin dari Pemerintah

“Nanti kami akan sesuaikan dan koordinasikan dengan pemegang hak siar, termasuk skema penonton bila nanti diizinkan dengan penonton," ucapnya.

Lebih lanjut, untuk RUPS pada 15 November, nantinya juga direncanakan akan ada pembahasan baru.

Salah satunya terkait laporan keuangan PT LIB per Oktober 2022, kemudian membahas sebagian hasil dari pertemuan dengan pemilik klub.

Juga tak lupa membahas permasalahan perubahan komposisi pengurus PT LIB.

"Jadi sebagian hasil pertemuan yang dibahas dalam owner meeting ini akan diangkat di RUPS, termasuk kelanjutan kompetisi, soal sistem apakah kandang-tandang atau tersentral, lalu direncanakan anggarannya,” kata Sudjarni.

“Terakhir terkait agenda perubahan komposisi komisaris dan direksi. Tetapi, hal itu nanti tergantung para pemegang saham," tuturnya. 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)