Pemain Muda Persija Jakarta Optimis Bisa Terus Buktikan Diri di Depan Shin Tae-yong

By Lukman Adhi Kurniawan - Selasa, 8 November 2022 | 19:45 WIB
Pemain timnas U-20 Indonesia, Dony Tri Pamungkas saat uji coba melawan Turki U-20 di Turki pada 26 Oktober 2022

Baca Juga: Shin Tae-yong Pantau Secara Virtual TC Timnas Indonesia, PSSI Tunggu Sosok Pengganti

Dony menilai jika selama TC di Turki dia merasakan banyak perubahan.

Terutama karena tim pelatih fokus memberikan latihan fisik bagi skuad Garuda Nusantara.

"Kalau perkembangan dari segi pribadi mungkin lebih baik dari segi fisik."

"Karena kita setiap hari latihan fisik, gym, dan sorenya latihan," ujarnya.

Baca Juga: Kalahkan Timor Leste, Brunei Darussalam Resmi Satu Grup Timnas Indonesia di Piala AFF 2022

Pemain muda Persija Jakarta ini optimis bisa menembus satu tempat di timnas U-20 2022.

Apalagi, TC panjang ini akan digunakan sebagai persiapan pada Piala Asia U-20 2023 dan Piala Dunia U-20 2023.

"Pertama Alhamdulilah bersyukur diberikan kesempatan untuk TC kali ini."

"Saya akan memaksimalkan kesempatan ini," ujarnya.