Beredar Daftar Pemain Asing Liga Malaysia 2023, Ada 3 Pemain Timnas Indonesia Termasuk Jordi Amat dengan Status Baru

By Bagas Reza Murti - Kamis, 10 November 2022 | 17:10 WIB
Klub kaya raya asal Malaysia, Johor Darul Takzim, sekarang penuh sesak dengan 10 pemain berlabel naturalisasi di dalam tim setelah Jordi Amat bergabung. (TWITTER.COM/OFFICIALJOHOR)

"Tidak benar Ricky Kambuaya akan kami lepas," kata Teddy, dilansir BolaSport.com dari Tribun Jabar.

"Hoaks itu. Kambuaya tetap bersama kami. Dia masih terikat kontrak."

"Kami juga belum pernah ada pembicaraan dengan klub asal Malaysia satu pun terkait Kambuaya."

"Jadi hoaks kalau ada yang bilang Kambuaya akan kami lepas," tambahnya.

Baca Juga: Witan Sulaeman Samai Prestasi di FK Senica Usai Kembali Cetak Gol bareng AS Trencin

Di sisi lain, Saddil Ramdani juga belum pasti membela Sabah FC musim depan.

Hingga kini eks Persela Lamongan belum menandatangani perpanjangan konrrak baru yang ditawarkan Sabah FC.

Meski, Saddil mengaku juga tertarik untuk bertahan di Sabah FC karena didukung keluarga.

"Kalau dalam hati saya dan keluarga saya terutama ibu saya, dia ingin saya tetap seperti sekarang (bertahan di Sabah FC)," kata Saddil.

"Karena ibu saya bilang mungkin rezeki saya lagi bagus-bagusnya di Sabah FC tapi di sisi lain saya juga mempunyai keinginan untuk bermain di Eropa," tambahnya.