Australian Open 2022 - Menang Mudah, Lanny/Ribka Enggan Berpuas Diri

By Wahid Fahrur Annas - Rabu, 16 November 2022 | 19:30 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto, saat berlaga pada babak pertama Australian Open 2022 di Quay Centre, Sydney, Rabu (16/11/2022) (Dok PP PBSI)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putri Indonesia, Langkah Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto, belum mendapatkan ujian berarti pada babak pertama Australian Open 2022.

Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto melaju ke babak kedua Australian Open 2022 dengan mulus setelah menyingkirkan wakil tuan rumah, Louisa Ma/Victoria Ma.

Lanny/Ribka hanya butuh 23 menit saja untuk memastikan kemenangan dengan skor 21-10, 21-11 dalam laga digelar di Quay Centre, Sydney, Australia Rabu (16/11/2022).

Kemenangan dengan skor telak ini tak membuat Lanny/Ribka berpuas diri.

"Tadi bisa dibilang, kualitas permainan lawan bisa kami atasi," ujar Lanny seperti dilansir BolaSport.com dari PBSI.

Ribka menjelaskan bahwa pasangan asal Negeri Kanguru ini masih belum sepadan dengan dirinya dan Lyanni dalam kualitas.

Lanny/Ribka sudah yakin bisa mengatasi pasangan Australia itu sejak memasuki lapangan.

"Dari awal, kami yakin bisa mengalahkan mereka. Bukannya jemawa, tetapi memang kualitasnya mereka masih di bawah," ujar Ribka.

Lanny/Ribka pun memanfaatkan situasi untuk beradaptasi lebih banyak dengan kondisi angin.

Baca Juga: Rekap Australian Open 2022 - Enam Wakil Indonesia Melaju ke Babak Kedua