Tanggapan Rekan Shin Tae-yong Usai Sandy Walsh dan Jordi Amat Resmi Jadi WNI

By Lukman Adhi Kurniawan - Kamis, 17 November 2022 | 23:15 WIB
Asisten pelatih timnas Indonesia, Nova Arianto. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Hal ini disampaikan melalui unggahan di laman Instagram pribadinya melalui fitur Instagram Story.

Dalam unggahan tersebut, Nova menyambut Jordi dan Sandy menjadi bagian dari timnas Indonesia.

Dia berharap kedua pemain ini memberikan tambahan kekuatan bagi skuad Garuda.

"Sandy Walsh dan Jordi Amat sah menjadi WNI."

"Welcome to timnas Indonesia Sandy dan Jordi."

"Semoga prestasi timnas akan lebih baik lagi," tulis Nova Arianto.

Baca Juga: FOTO : Momen Sakral Saat Sandy Walsh dan Jordi Amat Bikin KTP

INSTAGRAM/@NOVARIANTO30
Tangkapan layar dari laman Instagram asisten pelatih timnas Indonesia, Nova Arianto, saat menyambut Sandy Walsh dan Jordi Amat menjadi bagian timnas Indonesia.

Baca Juga: Perjalanan Panjang Sandy Walsh Bela Timnas Indonesia, Sudah Kirim Kode Sejak Era Luis Milla

Setelah tuntas menjalani proses naturalisasi, PSSI masih berusaha keras agar Jordi dan Sandy bisa tampil di Piala AFF 2022.

Bahkan, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan memastikan jika kedua pemain ini didaftarkan di ajang tersebut.

Jika benar-benar terjadi, maka mereka akan berpacu dengan waktu karena batas pendaftaran pemain di Piala AFF 2022 akan berakhir pada tanggal 20 November 2022.