Lionel Messi Tahu Kariernya Tak Lama Lagi, tetapi Belum Putuskan Pensiun di Klub Mana

By Lariza Oky Adisty - Jumat, 18 November 2022 | 06:15 WIB
Megabintang Paris Saint-Germain, Lionel Messi, menjalani latihan perdana bersama timnas Argentina jelang Piala Dunia 2022 (TWITTER.COM/WEAREMESSI)

“Menurut saya, saya tidak akan bermain lebih lama lagi,” ucap pemain berjulukan La Pulga itu. 

Lionel Messi pun mengungkapkan dia punya mimpi gantung sepatu di kampung halamannya di Argentina bersama Newell’s Old Boys. 

Lagi-lagi, ia pun mengatakan hal itu masih sekadar wacana. 

“Saya belum tahu, karena ada banyak hal yang terjadi. Bermain di Argentina selalu jadi mimpi sejak saya masih kecil. Saya ingin bisa merasakan bermain di lapangan di Argentina,” ujar Messi melanjutkan. 

Lionel Messi (kiri)

"Akan tetapi, segalanya tergantung dari banyak hal. Saya punya keluarga, tiga anak, dan saya baru saja menjalani perubahan besar untuk diri sendiri dan keluarga.” 

“Sekarang saya sudah melewati fase sulit tersebut dan merasa baik-baik saja,” tutur Messi.

Baca Juga: Prediksi Piala Dunia - Harry Kane Incar Sejarah Top Scorer, Lionel Messi dan Mbappe Bersaing, Ronaldo Gimana?

Lionel Messi punya peran krusial untuk PSG pada musim 2022-2023. 

Ia menyumbang 14 gol dari 19 penampilan di lintas kompetisi yang membantu PSG memuncaki klasemen sementara Liga Prancis dan lolos ke babak 16 Besar Liga Champions. 

Lionel Messi pun masih akan menjadi ujung tombak timnas Argentina pada Piala Dunia 2022, 20 November-18 Desember mendatang. 

Timnas Argentina menempati Grup C bersama Arab Saudi, Meksiko, dan Polandia di turnamen empat tahunan tersebut.