Hasil Piala Dunia - Banjir Delapan Gol, Inggris Taklukkan Iran

By Lariza Oky Adisty - Senin, 21 November 2022 | 22:17 WIB
Para pemain Inggris merayakan gol Marcus Rashford (11) ke gawang Iran pada pertandingan pertama Grup B Piala Dunia 2022 di Stadion Khalifa International, Senin (21/11/2022) (PAUL ELLIS/AFP)

BOLASPORT.COM - Timnas Inggris menang telak atas Iran dalam laga yang diwarnai dengan delapan gol pada pertandingan pertama mereka di Piala Dunia 2022.

Perjalanan Timnas Inggris di Piala Dunia 2022 dimulai pada matchday 1 Grup B dengan menghadapi Iran.

Laga Inggris vs Iran digelar di Stadion Khalifa International, Senin (21/11/2022) pukul 20.00 WIB.

Hasilnya, The Three Lions menggilas Iran dengan skor 6-2.

Dikutip BolaSport.com dari Sofa Score, Inggris mendominasi penguasaan bola hingga 78 persen, sementara Iran hanya 22 persen.

The Three Lions juga mencatat 13 peluang dengan tujuh di antaranya menjadi tembakan tepat sasaran.

Peluang Iran tidak sebanyak Inggris.

Skuad Carlos Queiroz hanya membukukan tiga shots on target dari total delapan kesempatan.  

Jalannya pertandingan Inggris vs Iran

Pertandingan baru berjalan empat menit saat kubu Inggris melancarkan protes ke wasit setelah Rouzbeh Chesmi menahan laju lari Harry Maguire di kotak penalti dengan memeluknya. 

Aksi Chesmi membuat Maguire terjatuh dan mengenai John Stones yang juga ikut jatuh. 

Namun, wasit Raphael Claus memutuskan pelanggaran Chesmi tidak termasuk layak diganjar penalti. 

Harry Maguire mendapat peluang pertama untuk Inggris pada menit ke-8. 

Bek Manchester United itu melepas tembakan kaki kiri dari sisi kanan kotak penalti Iran. 

Bola melebar ke arah kanan gawang Alireza Beiranvand. 

Pertandingan sempat berhenti selama beberapa saat setelah Beiranvand dan Majid Hosseini berbenturan saat mencoba menyelamatkan bola. 

Baca Juga: Hasil Babak I - Dua Pemain Muda Cemerlang, Inggris Sementara Unggul 3-0

Hosseini bisa melanjutkan pertandingan, tetapi Beiranvand tergeletak di lapangan dan harus mendapat perawatan. 

Beiranvand sempat berniat melanjutkan pertandingan, tetapi pada akhirnya kiper berusia 30 tahun itu ditarik keluar setelah kondisinya dianggap tidak memungkinkan untuk bertahan di lapangan. 

Bukayo Saka kembali menghidupkan peluang Inggris pada menit ke-27. 

Pemain Arsenal tersebut menyambut umpan Mason Mount dan meneruskan si kulit bulat dengan kaki kanan dari dalam kotak penalti Iran. 

Seyed Hossein Hosseini, kiper pengganti Iran, masih bisa menyelamatkan bola. 

Mason Mount ganti mengancam gawang Iran tiga menit kemudian. 

Mount pun masih harus gigit jari setelah tembakan kaki kanannya hanya membawa bola melebar ke kiri gawang Iran. 

Jude Bellingham yang akhirnya membuka keunggulan Inggris lewat tandukannya pada menit ke-34.

Gelandang berusia 19 tahun itu menyambar umpan silang Luke Shaw dari dalam kotak penalti dengan sundulan yang tidak bisa dihalau oleh Hosseini. 

Gol tersebut merupakan gol perdana pemain Borussia Dortmund itu untuk Inggris. 

Kegembiraan Inggris berlanjut jelang berakhirnya babak pertama, tepatnya pada menit ke-43. 

Bukayo Saka menggandakan keunggulan skuad Gareth Southgate. 

Tembakan kaki kiri pemain berusia 21 tahun itu setelah menyambut umpan tandukan Harry Maguire mengirim bola ke pojok kiri gawang Hosseini. 

Inggris semakin bersemangat berkat aksi cemerlang dua pemain belianya. 

Alhasil, pada masa injury time, Raheem Sterling mencetak gol ketiga Inggris, juga dari dalam kotak penalti.

Sterling meneruskan umpan Harry Kane dengan sepakan kaki kanan dari jarak dekat yang menaklukkan Hosseini.  

Iran nyaris memperkecil margin skor jelang berakhirnya babak pertama. 

Apes bagi skuad Carlos Queiroz, tembakan Alireza Jahanbaksh dari luar kotak penalti melambung di atas gawang Pickford. 

Keunggulan 3-0 Inggris bertahan hingga turun minum.

Timnas Iran mencoba memperkecil margin dengan bermain lebih menyerang.

Hanya saja, mereka belum bisa menembus lini pertahanan Inggris. 

Justru Bukayo Saka yang kembali mencetak gol, tepatnya pada menit ke-62. 

Pilar Arsenal tersebut mencetak gol keduanya dengan kaki kiri dari dalam kotak penalti. 

Gol yang ditunggu-tunggu Iran datang tiga menit setelah gol Saka. 

Pemain depan andalan mereka, Mehdi Taremi, memperkecil ketertinggalan lewat golnya dari dalam kotak penalti Inggris dengan kaki kanan setelah menyambut umpan silang Ali Gholizadeh. 

Belum habis rasa terkejut karena gol Taremi, Inggris harus kehilangan Harry Maguire. 

Bek Manchester United tersebut ditarik keluar karena cedera kepala dan digantikan Eric Dier.

Marcus Rashford yang masuk sebagai pemain pengganti sejenak menjadi pelipur lara Inggris dengan golnya hanya 49 detik setelah dia masuk ke lapangan. 

Mendapat umpan dari Harry Kane, Rashford melepas tembakan kaki kiri dari tengah kotak penalti. 

Hosseini kembali tidak berkutik dan bola bersarang di pojok kanan gawangnya. 

Mehdi Taremi lagi-lagi menjadi tumpuan Iran untuk membuat gol balasan. 

Apes bagi penyerang FC Porto itu, tembakan kaki kanannya dari sisi kiri gawang Jordan Pickford masih terlalu tinggi untuk berbuah gol kedua pada menit ke-77. 

Skor 5-1 bertahan hingga pertandingan memasuki menit ke-80. 

Marcus Rashford nyaris mencetak gol keduanya pada menit ke-84 dengan kaki kiri dari sisi kiri kotak penalti Iran. 

Bola masih bisa diblok barisan pertahanan Iran. 

Jack Grealish melengkapi pesta gol Inggris pada menit ke-90 dari dalam kotak penalti setelah menyambut umpan Callum Wilson. 

Iran nyaris kembali mencetak gol pada masa injury time via Sardar Azmoun. 

Inggris masih bisa bernapas lega setelah tembakan Azmoun ditepis oleh Pickford dan membuat bola memantul sebelum membentur mistar gawang. 

Baca Juga: Striker Persib Bandung Ezra Walian Dukung Timnas Belanda Jadi Juara Piala Dunia 2022

Harapan Iran menambah gol merekah karena mereka mendapatkan penalti jelang berakhirnya babak kedua setelah John Stones menarik kaus Taremi.

Mehdi Taremi yang mengeksekusi sendiri penaltinya tidak menyia-nyiakan kesempatan. 

Eksekusinya dengan kaki kanan sukses menaklukkan Pickford untuk kedua kali. 

Gol Taremi tersebut menjadi penutup hujan delapan gol antara Inggris dan Iran. 

Hasil babak II: Inggris 6-2 Iran (Jude Bellingham 34', Bukayo Saka 43', 62', Raheem Sterling 45+1', Marcus Rashford 71', Jack Grealish 90' - Mehdi Taremi 65', 90+11'-pen)

SUSUNAN PEMAIN 

Inggris: 1-Jordan Pickford; 5-John Stones, 6-Harry Maguire (15-Eric Dier 70'), Kieran Trippier, 3-Luke Shaw; 4-Declan Rice, 22-Jude Bellingham, 19-Mason Mount (20-Phil Foden 71'); 17- Bukayo Saka (11-Marcus Rashford 70'), 9-Harry Kane (24-Callum Wilson 76'), 10-Raheem Sterling (7-Jack Grealish 70')

Pelatih: Gareth Southgate

Iran: 1-Alireza Beiranvand (24-Seyed Hossen Hosseini 20'); 8-Morteza Pouraliganji, 15-Rouzbeh Cheshmi (13-Hossein Kanaani 46'), 19-Majid Hosseini, 2-Sadegh Moharrami; 21-Ahmad Nourollahi (20-Sardar Azmoun 77'), 18-Ali Karimi (6-Saeid Ezatolahi 46'), 3-Ehsan Hajsafi, 5-Milad Mohammadi (16-Mehdi Torabi 63'); 7-Alireza Jahanbakhsh (17-Ali Gholizadeh 46'), 9-Mehdi Taremi.

Pelatih: Carlos Queiroz

Wasit: Raphael Claus (Brasil)