Hasil Piala Dunia 2022 - Diwarnai Drama VAR, Denmark-Tunisia Cuma Lahirkan Skor Kacamata

By Sri Mulyati - Selasa, 22 November 2022 | 22:06 WIB
Gelandang timnas Denmark, Matthias Jensen (7), berduel dengan Ellyes Skhiri pada laga Piala Dunia 2022 melawan timnas Tunisia di Stadion Education City, Selasa (22/11/2022). (ADRIAN DENNIS/AFP)

Jalannya pertandingan

Babak pertama ditutup oleh timnas Denmark dan timnas Tunisia dengan skor imbang 0-0.

Peluang timnas Denmark dari tiga tembakan yang dua di antaranya tepat pada sasaran masih terlalu lemah untuk menghasilkan gol.

Denmark justru hampir kebobolan menjelang turun minum saat Issam Jebali memaksa Kasper Schmeichel untuk berduel satu lawan satu.

Schmeichel hingga harus menjatuhkan diri dan merentangkan tangan demi menjaga kesucian gawangnya.

Usai turun minum, Denmark semakin gencar melancarkan serangan demi menembus gawang Tunisia.

Gawang timnas Tunisia sempat bergetar lewat bola yang dikirim Andreas Olsen pada menit ke-56.

Olsen memanfaatkan bola tendangan Mikel Damsgaard yang masih diselamatkan oleh Aymen Dahmen.

Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Setelah 24 Laga, Argentina Kebobolan Lebih dari Satu Gol

Posisi Olsen telanjur offside sehingga golnya gagal dihitung sah pada laga kali ini.