Rekan Shin Tae-yong: Timnas U-20 Indonesia Bukan Tempat Bermain-main!

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 25 November 2022 | 15:55 WIB
Skuad timnas U-20 Indonesia saat pertandingan uji coba melawan Malaga U-19 di Marbella Football Center Malaga, Spanyol, Rabu (23/11). (PSSI)

Tak lupa Nova Arianto mengucapkan rasa terima kasih kepada staf pelatih timnas U-20 Indonesia selama di Turki dan Spanyol.

Selanjutnya staf pelatih akan fokus bersama timnas Indonesia senior yang berlaga di Piala AFF 2022.

Timnas Indonesia senior rencananya akan menjalani TC di Bali pada Senin (28/11/2022).

Sebanyak 28 pemain juga sudah dipanggil pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Baca Juga: Juragan Zara dan Manusia Terkaya Nomor 18 Siap Ambil Alih Man United dari Keluarga Glazer

"Selanjutnya staf pelatih akan langsung melanjutkan perjalanan dengan mempersiapkan timnas Indonesia senior untuk Piala AFF 2022."

"Semoga kami selalu sehat dan tetap semangat demi sepak bola Indonesia," tutup Nova Arianto.

Di Piala AFF 2022 nanti, timnas Indonesia tergabung ke dalam Grup A bersama Thailand, Kamboja, Filipina, dan Brunei Darussalam.

Piala AFF 2022 ini digelar pada 20 Desember 2022 sampai 16 Januari 2023.