PIALA DUNIA 2022 - Lionel Messi Panen 3 Rekor Baru Usai Selamatkan Timnas Argentina dari Maut

By Raka Kisdiyatma Galih - Minggu, 27 November 2022 | 15:30 WIB
Striker timnas Argentina, Lionel Messi, merayakan gol ke gawang timnas Meksiko dalam laga Grup C Piala Dunia 2022 di Stadion Lusail, Sabtu (26/11/2022). (KIRILL KUDRYAVTSEV/AFP)

Dikutip BolaSport.com dari FIFA World Cup Stats, berikut tiga rekor Messi usai cetak gol dan assist di laga Argentina vs Meksiko:

1. Assist di lima edisi Piala Dunia

Berkat torehan satu assist dalam laga ini, Messi kini tercatat sebagai pemain pertama yang membuat assist di lima edisi Piala Dunia beruntun.

Peraih 7 trofi Ballon d'Or itu menciptakan 6 assist dari lima edisi Piala Dunia yang dimulai dari gelaran 2006.

2. Pemain termuda sekaligus tertua yang cetak gol dan assist di Piala Dunia.

Ketika mencetak gol dan assist melawan timnas Serbia pada Piala Dunia 2006, usia Messi baru menginjak 18 tahun dan 357 hari.

Adapun saat ini, saat mencetak gol dan assist ke gawang Meksiko, Messi sudah berusia 35 tahun dan 155 hari.

Baca Juga: Catat Sejarah di Usia Tua pada Piala Dunia 2022, Lionel Messi Minta Argentina Pantang Menyerah

Hal itu membuatnya mengukir rekor sebagai pemain termuda sekaligus tertua yang mencetak gol dan assist di Piala Dunia.

3. Pemain dengan gol dari luar kotak penalti terbanyak di Piala Dunia

Seperti yang sudah dibahas di atas, gol Messi ke gawang Meksiko tercipta dari sepakan luar kotak penalti.

Bagi Messi, ini adalah gol dari luar kotak penalti keempat di Piala Dunia.

Jumlah itu merupakan yang terbanyak dari pemain manapun dalam sejarah turnamen akbar empat tahunan tersebut.

Hanya Diego Forlan dan David Villa yang mendekati jumlah tersebut (3 kali).