Turnamen Golf Indonesia Masters 2022 Sajikan Pertarungan Mantan Para Juara

By Muhamad Husein - Selasa, 29 November 2022 | 17:30 WIB
Kelima mantan juara dari Indonesia Masters akan bertarung lagi pada ajang Indonesia Masters 2022 di Royale Jakarta Golf, Jakarta Timur, mulai dari 1-4 Desember 2022. (PUTRI ANNISA/BOLASPORT..COM)

BOLASPORT.COM - Turnamen golf profesional terbesar di tanah air Indonesian Masters 2022, yang didukung Tunas Niaga Energy dan BNI akan menyajikan partai mantan juara.

Indonesian Masters 2022 akan berlangsung di Royale Jakarta Golf Club, Jakarta Timur mulai dari 1-4 Desember 2022.

Para mantan juara yang akan bersaing terdapat lima pegolf di Indonesian Masters, Lee Westwood (Inggris), Jazz Janewattananond (Thailand), Poom Saksansin (Thailand), Bernd Wiesberger (Australia), dan dan Anirban Lahiri (India).

Kelima mantan juara yang pernah merebut trofi di Indonesia Masters edisi sebelumnya itu kini akan bersaing lagi pada tahun ini dengan memperebutkan hadiah senilai 1,5 juta dollar Amerika Serikat.

Lee Westwood yang menjadi juara dunia golf lima benua itu sangat antusias bisa kembali tampil di tanah air.

Baca Juga: UFC 282 - Bang Jago Liverpool Paddy Pimblett Siap Menggila Lagi

"Ya senang bisa kembali, saya senang akan bisa tampil di sini dan menikmati pertandingan nanti," kata Westwood saat konferensi pers di Royale Jakarta Golf Club, Jakarta Timur, Selasa (29/11/2022).

Senada dengan Westwood, Wiesberger yan menjadi juara di Indonesia Masters 2013 akan berusaha menampilkan yang terbaik pada edisi kali ini.

"Saya memiliki pengalaman bagus di sini, saya berharap bisa tampil bagus lagi di sini," ujar pegolf asal Australia tersebut.

Sementara itu juara bertahan, Jazz Janewattananond, yang meraih gelar pada edisi terakhir Indonesia Masters 20119 pastinya akan berupaya untuk mempertahankan gelar juara yang diraihnya.

Jazz menjuarai Indonesian Masters 2019 setelah berhasil mengungguli rekan senegaranya Gunn Charoenkul dengan lima pukulan.

Pegolf Thailand tersebut menjuarai turnamen ketiganya di Asian Tour pada musim itu dengan skor total 265 (23-under-par).

Kemenangan Jazz waktu itu begitu lengkap setelah seminggu sebelumnya ia memenangi Order of Merit Asian Tour.

Kini ambisi Jazz dalam mempertahankan gelar juara akan mendapatkan tantangan dari Westwood dan rekan sebangsanya Poom Saksansin.

Westwood saat ini merupakan peraih gelar Indonesian Masters terbanyak (3 kali) dan tentunya berambisi untuk menjadi pegolf pertama yang bisa menjuarai Indonesian Masters keempat dalam keikutsertaannya yan keempat kali.

Indonesian Masters sebagai informasi akan diikuti para pimpinan Order of Merit (OM) dari Asian Tour dan International Series.

Mereka adalah Sihwan Kim, peringkat pertama Order of Merit dari Asian Tour dan peringkat kedua OM International Series, Bio Kim, peringkat kedua OM Asian Tour, Nittithorn Thippong, peringkat tiga OM Asian Tour dan juara International Series Singapore, serta Scott Vincent, peringkat empat OM Asian Tour dan peringkat pertama OM International Series.

Jimmy Masrin selaku Pendiri Indonesian Masters yang juga Ketua Asian Tour berharap dengan kehadiran para pegolf terbaik bisa menampilkan pertandingan yang sengit.

"Kehadiran para past winners dan pegolf-pegolf terbaik Asian Tour mencerminkan betapa ketatnya persaingan di BNI Indonesian Masters presented by TNE," ujar Jimmy.

"Khusus bagi para leader di OM International Series, keberhasilan di BNI Indonesian Masters presented by TNE akan menentukan posisi mereka dalam meraih juara OM International Series tahun ini."

Baca Juga: International Series akan Jadi Turnamen Golf Premium di Asia