PIALA DUNIA 2022 - Gara-gara Lionel Messi Gagal Penalti, Timnas Argentina Bisa Juara Piala Dunia

By Raka Kisdiyatma Galih - Kamis, 1 Desember 2022 | 11:00 WIB
Pemain timnas Argentina, Lionel Messi (10). (TWITTER.COM/LIVESCORE)

BOLASPORT.COM - Gara-gara Lionel Messi gagal mencetak gol penalti ke gawang timnas Polandia, timnas Argentina bisa juara Piala Dunia 2022.

Sorotan mengarah kepada Lionel Messi ketika timnas Argentina meraih kemenangan 2-0 atas timnas Polandia di Stadium 974, Kamis (12/1/2022) dini hari WIB.

Pasalnya, Lionel Messi hampir saja merugikan Argentina usai gagal mencetak gol dari titik penalti saat pertandingan berjalan 0-0.

Padahal, Tim Tango berpotensi tersingkir jika sampai meraih hasil imbang dalam laga tersebut.

Untungnya, Argentina bisa mengatasi perlawanan Polandia lewat gol-gol yang dicetak oleh Alexis Mac Allister (menit ke-46) dan Julian Alvarez (67').

Kegagalan La Pulga menuntaskan sepakan 12 pas ini kemudian ramai dibahas di Twitter.

Banyak pengguna Twitter yang mengolok-olok Lionel Messi atas kegagalan tersebut.

Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Termasuk Lewati 2 Catatan Diego Maradona, Ini Sederet Rekor Cemerlang Lionel Messi Usai Bawa Argentina Lolos

Namun, tak sedikit dari mereka yang justru bersyukur.

Sebab, ada kesamaan dari kegagalan Messi ini dengan perjalanan Argentina menjuarai Piala Dunia 1978 dan 1986.

Seperti diketahui, Argentina selalu mempunyai sosok superstar di setiap generasi.

Pada Piala Dunia 1978, Tim Tango memiliki sosok Mario Kempes.

Adapun Diego Maradona menjadi bintang utama Argentina pada gelaran 1986.

Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Pelatih Argentina: Lionel Messi Tak akan Digantikan kecuali Dia yang Minta Sendiri

Kini, Argentina mempunyai Lionel Messi yang memimpin mereka di Piala Dunia 2022.

Namun, bedanya Kempes dan Maradona telah berhasil membawa Argentina menjuarai Piala Dunia edisi tersebut, sementara Messi masih mengejar impian terbesarnya itu.

Menariknya, kesuksesan Kempes dan Maradona membawa Argentina juara diwarnai kegagalan yang identik dengan Lionel Messi.

Keduanya juga gagal mengeksekusi penalti di pertandingan ketiga.

Kesamaan tersebut membuat pengguna Twitter, terutama fan Argentina, semakin optimistis dengan peluang anak asuh Lionel Scaloni menjuarai Piala Dunia Qatar.

Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Harus Kalahkan Kosta Rika 8-0 untuk Lolos ke Babak 16 Besar, Pelatih Jerman: Tidak Sopan

Terlepas dari itu, Argentina kini telah melaju ke fase gugur atau babak 16 besar Piala Dunia 2022.

Argentina lolos sebagai jawara grup usai mengumpulkan enam poin dari tiga pertandingan.

Mereka unggul dua poin dari timnas Polandia yang menjadi runner-up.

Pada babak 16 besar, timnas Argentina bakal berhadapan dengan timnas Australia yang menyandang status runner-up Grup D.

Baca Juga: Australia Vs Denmark Ketat, 45 Menit Lagi Socceroos ke 16 Besar Piala Dunia 2022