Bekuk Barito Putera, PSS Sleman Langsung Dihadapkan Bhayangkara FC di Laga Pembuka Lanjutan Liga 1 2022/2023

By Ibnu Shiddiq NF - Sabtu, 3 Desember 2022 | 16:30 WIB
Gelandang PSS Sleman, Kim Jeffrey Kurniawan (tengah) merayakan gol ke gawang Persik kediri. (PSS Sleman)

 Baca Juga: Piala AFF 2022 - Elkan Baggott Tidak Bisa Bela Timnas Indonesia dari Fase Grup, Perkembangan Terbaru Gimana?

Pelatih kepala PSS, Seto Nurdiyantoro mengatakan bahwa hasil akhir bukan segalanya pada uji tanding kali ini.

Dia tetap menilai bagimana perkembangan permainan timnya di lapangan.

"Saya melihat bukan tentang skornya, akan tetapi tentang bagaimana proses mereka bermain," ujar Seto.

"Harus kita sadari memang masih banyak sekali kekurangan-kekurangan yang harus kita perbaiki untuk ke depannya," imbuhnya.

Pelatih berlisensi AFC Pro mengaku belum terlau puas lantaran anak asuhnya kurang ada peningkatan dari laga uji coba terakhir.

"Tidak ada peningkatan, masih banyak evaluasi. Masih ada beberapa kesalahan-kesalahan dasar yang seharusnya tidak perlu terjadi."

"Contohnya seperti harus belajar bagaimana operannya tidak mempersulit teman."

"Jadi masih banyak sekali kekurangan dan hal itu akan kita perbaiki ke depannya," ujarnya menambahkan.

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Pendapat Jordi Amat soal Kekuatan Timnas Indonesia di Tangan Shin Tae-yong