PB PRSI Kembali Mengelar Indonesia Open Aquatic Championship 2022

By Alvin Renaldi - Jumat, 9 Desember 2022 | 21:15 WIB
Jumpa Pers jelang 4th Indonesia Open Aquatic Championship 2022, yang dihadiri oleh Ali Patiwiri (Sekjen PB PRSI sekaligus Ketua Panitia Pelaksana), Harlin Rahardjo (Wakil Ketua Umum PB PRSI), dan Susan Widijaningsih (Direktur Utama Aquatic Stadium GBK), di Aquatic Stadium GBK, Jakarta, Jumat (9/12/2 (PUTRI ANNISA/BOLASPORT.COM )

BOLASPORT.COM - Pengurus Besar Persatuan Renang Indonesia (PB PRSI) akan menggelar 4th IOAC atau Indonesia Open Aquatic Championship.

Kegiatan tersebut akan berlangsung di Stadion Akuatik, Gelora Bung Karno, Jakarta, 12-19 Desember 2022.

IOAC 2022 akan melombakan empat olahraga yakni renang 12-15 Desember, cabor polo air putra dan putri 12-16 Desember, cabor loncat indah 16-19 Desember, cabor renang artistik 17-19 Desember.

Selain itu juga ada lomba renang master yang dilangsungkan pada Minggu (18/12/2022).

Menghadapi gelaran tersebut, Ali Patiwiri (Sekjen PB PRSI) sekaligus ketua panpel, Susan Widijaningsih Direktur umum dan Wakil Ketua Umum PB PRSI, Harlin Rahardjo hadir dalam konferensi pers.

Konferensi pers tersebut diadakan di Stadion Akuatik GBK, Jakarta pada Jumat (9/12/2022).

Ali Patiwiri menjelaskan bahwa sudah ada sebagian yang sudah mendaftar dalam acara ini.

Baca Juga: Jumlah Kontingen Indonesia pada Islamic Solidarity Games Dirampingkan

"Pendaftar sampai hari ini, Alhamdulillah sudah mencapai lebih dari 1.000 atlet secara keseluruhan dan melibatkan hampir semua Pengprov yang ada di seluruh Indonesia" ujar Ali Patiwiri dalam konferensi pers di Stadion Akuatik Jakarta,

"Renang sendiri terdaftar ada 125 klub yang mendaftar jadi kami melihat bahwa kali ini gairah."

Lebih jelasnya dia mengatakan terimakasih untuk semua yang sudah hadir dalam acara ini, dan mohon dukungan untuk bersama mensukseskan acara ini.

Baca Juga: TERPOPULER OLIMPIK - Skuad All England 2020 di Indonesia di Karantina

"Terimakasih untuk semua yang sudah hadir untuk acara dan kita sama sama mensukseskan acara ini," tutup Ali Patiwiri.

Cabor renang juga akan diikuti para perenang senior seperti Glenn Victor Susanto, Aflah Fadlan Prawira, I Gede Siman Sudartawa, Patrisia Yosita, Azzahra Permatahani Serta perenang Junior peraih Emas SEA Games Vietnam 2022 Masniari Wolf dan Flairene Candrea Wonomiharjo yang turun membela klubnya masing-masing.

Acara IOAC 2022 sendiri mendapatkan dukugan Bank BTN, PT PN dengan Nusakita, Fluidra, ISG, VIA, VIVAT.

Pada IOAC 2022, silahkan datang langsung karena tidak dipungut bayaran alias gratis.

IOAC 2022 untuk cabor renang bisa menyaksikannya melalui live streaming di website www.pbprsi.org atau youtube pbprsi dan youtube antv official dan Lensa Olahraga.