Beri Dukungan, Mesut Oezil Paham Cristiano Ronaldo Tak Lagi Bisa Cetak 50 Gol

By Lariza Oky Adisty - Sabtu, 10 Desember 2022 | 06:30 WIB
Kapten sekaligus megabintang timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, dalam sebuah laga Piala Dunia 2022. (TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO)

BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo mendapat pembelaan dari mantan rekan setimnya di Real Madrid, Mesut Oezil. Oezil menilai Ronaldo tidak mendapat respek yang pantas. 

Lampu sorot kembali mengarah ke Cristiano Ronaldo saat Piala Dunia 2022 masih berlangsung. 

Hal yang menjadi pemicu adalah keputusan pelatih Portugal, Fernando Santos, mencadangkan Cristiano Ronaldo pada babak 16 besar Piala Dunia 2022 melawan timnas Swiss. 

Ronaldo hanya bermain sebagai pemain pengganti pada menit ke-73. 

Penyebab keputusan Santos adalah isu soal sikap yang ditunjukkan Ronaldo saat bertengkar dengan pemain Korea Selatan pada babak fase grup. 

Tidak adanya Cristiano Ronaldo di daftar starter terbukti tidak menghalangi Portugal untuk menghancurkan Swiss 6-1. 

Setelah laga kontra Swiss, muncul gosip bahwa Cristiano Ronaldo akan meninggalkan skuad Portugal sebelum turnamen berakhir, sebelum pihak Portugal membantah rumor tersebut. 

Kritik dan sorotan terhadap Cristiano Ronaldo turut membuat Mesut Oezil gerah. 

Oezil dan Ronaldo pernah menjadi teman setim di Real Madrid dari 2010 hingga 2013. 

Semasa di Los Blancos, Mesut Oezil dikenal kerap menciptakan assist untuk membantu Cristiano Ronaldo membuat gol. 

Dikutip BolaSport.com dari Goal International, Oezil pun memberi pembelaan untuk sosok berusia 37 tahun tersebut yang ia tuangkan dalam posting di Instagram. 

Menurut Oezil, semua kritik dan rumor soal Ronaldo sebagian besar karena pihak luar yang menggunakan nama CR7 untuk mencari perhatian. 

Oezil juga menilai wajar kalau Cristiano Ronaldo tidak seproduktif dulu dalam hal mencetak gol. 

“Saya sungguh tidak mengerti asal-muasal negativitas terus-menerus soal Cristiano. Media hanya berusaha mendapat klik, dan pundit yang sudah tak punya karier menunggangi namanya untuk mencari perhatian,” tulis Oezil. 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Mesut Özil (@m10_official)

“Cristiano sebentar lagi berusia 38 tahun, jadi tidak mengejutkan kalau dia tidak bisa lagi mencetak 50 gol dalam satu musim.” 

“Para suporter sepak bola seharusnya bahagia melihat Cristiano Ronaldo memberi penampilan kelas dunia selama 20 tahun terakhir,” ujar Oezil lagi. 

Lebih lanjut, mantan bintang timnas Jerman itu juga menilai tidak ada lagi pemain dari generasi saat ini yang bisa menandingi aksi Cristiano Ronaldo di lapangan hijau. 

“Menurut saya tidak ada lagi pemain dari generasi ini yang bisa menandingi statistik Cristiano Ronaldo. Dia selamanya akan berada di kategori khusus," kata Oezil.

“Semua orang seharusnya menghormati salah satu atlet terbesar dalam sejarah olahraga,” ucap Oezil melanjutkan. 

Drama soal status Cristiano Ronaldo di timnas Portugal menambah pemberitaan soal Ronaldo. 

Sebelumnya, Ronaldo membuat kejutan dengan wawancara bersama Piers Morgan dalam program Piers Morgan Uncensored. 

Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Diisukan Berulah di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Buka Suara

Ronaldo secara blak-blakan mengeluhkan banyak hal soal kariernya di Manchester United, termasuk dengan terbuka mengatakan tak suka kepada pelatih Man United, Erik ten Hag. 

Wawancara yang dibagi dalam dua edisi itu menjadi alasan Man United memutus kontrak Cristiano Ronaldo yang seharusnya baru habis pada 2023.