Diobrak-abrik PSIS, Pelatih Persija Akui Hilangnya Michael Krmencik Berpengaruh Besar buat Tim

By Wila Wildayanti - Rabu, 14 Desember 2022 | 08:45 WIB
Striker Persija Jakarta, Michael Krmencik, nampak melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga pekan kedelapan Liga 1 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 3 September 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, mengakui bahwa kehilangan Michael Krmencik berpengaruh besar untuk Macan Kemayoran.

Hal ini disampaikan Thomas Doll seusai Persija Jakarta diobrak-abrik PSIS Semarang dalam laga pekan ke-14 Liga 1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Selasa (13/12/2022).

Dalam laga ini Persija Jakarta dipaksa mengakui keunggulan PSIS Semarang seusai takluk 0-2.

Hasil ini membuat tim berjulukan Macan Kemayoran itu memutus rekornya sebagai tim tak terkalahkan selama 11 laga terakhir dalam musim ini.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - 10 Pemain PSIS Semarang Putuskan Rekor Tak Terkalahkan Persija Jakarta

Dengan begitu, tentu saja ini bukan hasil yang diharapkan Persija.

Melihat hasil ini, Thomas Doll tak bisa memungkiri bahwa hilangnya satu pemain andalan Persija berpengaruh besar.

Sebagaimana diketahui, Persija harus kehilangan Michael Krmencik setelah keributannya dengan Diego Michiels.

Krmencik dan Diego Michiels saling meludah ketika Persija melawan Borneo FC dalam laga pekan ke-12 Liga 1 pada 6 Desember lalu.