Shin Tae-yong Sudah Bangun Skuad Timnas Indonesia Sejak SEA Games 2021, Target Juara Piala AFF 2022 Jadi Realistis

By Lukman Adhi Kurniawan - Rabu, 21 Desember 2022 | 17:00 WIB
Gelandang naturalisasi timnas Indonesia, Marc Klok, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 20 Desember 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Gelandang timnas Indonesia, Marc Klok, menilai jika chemisty antar pemain skuad Garuda makin solid jelang Piala AFF 2022.

Pasalnya, ada 12 pemain yang sudah bergabung sejak ajang SEA Games 2021.

Beberapa di antaranya adalah pemain andalan Shin Tae-yong seperti Egy Maulana Vikri, Asnawi Mangkualam, dan Witan Sulaeman.

Hal ini membuat pemain-pemain lebih cepat beradaptasi selain itu mereka juga sudah menggelar pemusatan latihan (TC) di Bali.

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Wapres Ma'ruf Amin Berharap Timnas Indonesia Ikuti Jejak Impresif Maroko Pada Piala Dunia 2022

Marc Klok menilai jika persiapan yang mereka lakukan sudah maksimal.

Apalagi, mereka akan dihadapkan pada ujian perdana yakni melawan Kamboja pada 23 Desember mendatang.

“Kami sudah berlatih keras hampir empat pekan.

"Kami kompak sekali karena sudah bermain bersama di SEA Games (Vietnam), Kualifikasi Piala Asia, dan FIFA Matchday melawan Curacao,” kata Marc Klok dilansir BolaSport.com dari laman Antara.