Piala AFF 2022 - Timnas Singapura Batal Diperkuat Bomber Keturunan Indonesia

By Ibnu Shiddiq NF - Rabu, 21 Desember 2022 | 21:15 WIB
Striker timnas Singapura, Ikhsan Fandi.

BOLASPORT.COM - Kabar buruk menimpa timnas Singapura jelang tampil di Piala AFF 2022. Mereka kehilangan striker keturunan Indonesia.

Striker keturunan Indonesia tersebut tak lain adalah Ikhsan Fandi.

Ya, pemain berdarah Pacitan dari sang kakek ini mengalami cedera ketika laga uji coba timnas Singapura kontra Maladewa beberapa hari lalu.

Dia mengeram kesakitan pada menit ke-39 ketika mencoba menusuk kotak penalti lawan.

Saat mendapatkan perawatan dari tim medis, Ikhsan melampiaskan kekesalannya dengan membanting botol mium ke arah layas LED.

Baca Juga: Hasil Liga 1 2022-2023 - Diwarnai Pergantian Dua Kiper, Persib Bandung Sukses Kalahkan Persita Tangerang

Pemain klub Thailand, BG Pathum itu divonis mendapatkan cedera lutut cukup serius yang membuatnya harus mengubur mimpi tampil di Piala AFF edisi ke-14 kali ini.

Kepastian menepinya Ikhsan Fandi dikonfirmasi pelatih timnas Singapura, Takayuki Nishigaya.

"Sayangnya Ikhsan dan Adam tidak akan dapat bergabung dengan kami di turnamen ini," ujar Takayuki.

"Bersama dengan pemain lain, mereka telah berkompetisi dan berlatih keras selama ini."