Persija Ingin Tutup Paruh Musim dengan Full Senyum Lawan PSS Sleman

By Ibnu Shiddiq NF - Jumat, 23 Desember 2022 | 10:00 WIB
Striker Persija Jakarta, Michael Krmencik (tengah), mendapatkan pelukan dari rekan-rekannya seusai mencetak gol dalam laga pekan kedelapan Liga 1 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 3 September 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Persija Jakarta berambisi menutup putaran pertama Liga 1 2022/2023 dengan full senyum atas PSS Sleman.

Duel Persija vs PSS pada lanjutan Liga 1 2022/2022 akan tersaji di Stadion Manahan, Solo, Jumat (23/12/2022), pukul 15.00 WIB.

Laga ke-16 Persija ini merupakan laga terakhir Andritany Ardhiyasa dkk. di paruh musim Liga 1 2022/2023.

Pertandingan ini sekaligus menutup kiprah Macan Kemayoran di tahun 2022 sebelum menatap putaran kedua Liga 1 2022/2023 pada tahun depan.

Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Kamboja, Ujian Perdana Shin Tae-yong Bidik Juara Piala AFF 2022

Dalam perjalanannya, Persija yang sempat terseok-seok di awal kompetisi mampu bertengger di posisi lima klasemen dengan raihan 29 poin.

Jelang menyambut laga terakhir kontra PSS, pelatih Persija, Thomas Doll kembali mengungkapkan bahwa persiapan timnya tidak terlalu ideal.

Dia menilai anak asuhnya tidak dalam kondisi 100 persen fit karena terkuras padatnya jadwal antarpertandingan.

"Sampai saat ini pemain saya sudah menjalankan banyak laga dan kami bermain setiap tiga hari sekali," ucap Thomas Doll.

"Kami beberapa kali berpindah-pindah tempat dan tinggal lama di hotel. Sebetulnya hal ini tidak terlalu bagus untuk pemain sepak bola,” imbuhnya.