Pengakuan Valentino Rossi: Francesco Bagnaia dan Fabio Quartararo yang Terbaik Saat Ini

By Wawan Saputra - Sabtu, 24 Desember 2022 | 13:00 WIB
Legenda MotoGP., Valentino Rossi, bersama pembalap akademinya, Francesco Bagnaia, saat perayaan ulang tahun MotoGP ke-70 di Sirkuit Catalunya, Spanyol, 13 Juni 2019. (MOTOGP.COM)

Baca Juga: Tidak Perlu Jadi Favorit, Marc Marquez Siap Bawa Honda Melejit

Menurutnya kegagalan Quartararo mempertahankan gelar, tidak bisa dilepaskan dari kurang bertenaganya YZR-M1 jika dibandingkan dengan Desmosedici,

"Yamaha selalu menjadi motor yang bagus dan selalu seimbang," ucap pembalap yang dijuluki The Doctor tersebut.

"Tapi sekarang perbedaan dibandingkan dengan Ducati dalam hal tenaga mesin sangat penting. Sulit bagi Quartararo untuk bertarung dengan motor seperti itu."

Rossi juga menyebutkan, salah satu kelebihan Bagnaia adalah bisa tampil sangat kecepatan ketika sudah mendapatkan kenyamanan di atas motor.

"Pecco sangat cepat, sebenarnya dia seperti semua pembalap dimana dia membutuhkan zona nyaman," ucap Rossi.

"Tetapi ketika dia memiliki perasaan yang tepat di atas motornya, dia akan sangat cepat."

Baca Juga: Dari Kegagalan Fabio Quartararo, Valentino Rossi Anggap Yamaha Benar-benar Kalah Angin