Kirim 5 Atlet ke Pelatnas Jadi Bukti Kualitas Pembinaan PB Djarum

By Wawan Saputra - Selasa, 27 Desember 2022 | 16:45 WIB
Atlet bulu tangkis tunggal putra Djarum Kudus, Jason Christ Alexander, sedang bertanding dalam Seleksi Nasional PBSI 2022 di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, 21 Desember 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Baca Juga: Update Peringkat BWF - Fajar/Rian di Puncak Dunia, Marcus/Kevin Anjlok 2 Digit

"Selain tes-tes lanjutan, riwayat kesehatan itu penting sekali. Karena sudah pernah terjadi, atlet masuk pelatnas tapi di kemudian hari jatuh sakit," ucap Rionny.

"Kita sudah cek ulang, ternyata si atlet punya riwayat penyakit tertentu. Nah, kita nggak mau kejadian seperti itu kembali terulang."

Rionny juga berharap dalam satu tahun kedepan di tangan pelatih PBSI para atlet sudah mulai menunjukkan kualitasnya.

"Dari kejurnas dan seleknas ini, saya lihat (penampilan) anak-anak ini sudah baik," ucap Rionny.

"Tinggal kita tingkatkan mereka dalam beberapa hal, misalnya fisik, agar mereka bisa mengejar level para seniornya."

Baca Juga: Terus Dikritik, Lee Zii Jia Ingin Buktikan Kualitasnya sebagai Pemain No 2 Dunia