PIALA AFF 2022 - 5 Pemain Thailand yang Bisa Jadi Ancaman Timnas Indonesia, Termasuk Raja Gol

By Ibnu Shiddiq NF - Kamis, 29 Desember 2022 | 06:00 WIB
Skuat timnas Indonesia (skuad timnas Indonesia) sedang berbaris menyanyikan lagu kebangsaan dalam laga pekan pertama Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 23 Desember 2022 (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Adisak Kraisorn merupakan penyerang kedua timnas Thailand dalam formasi teranyar Alexandre Mano Polking.

Dia menjadi rekan duet Teerasil Dangda dalam formasi 4-4-2.

Sejauh ini, Adisak Kraisorn sudah menyumbang satu gol dari dua pertandingan yang dilakoni.

Kehadiran Adisak Kraisorn sekaligus menambah variasi serangan timnas Thailand.

Striker yang baru bergabung klub Malaysia, Terengganu FC, ini tangguh dalam duel udara.

Peeradol Chamrasamee

Peeradol Chamrasamee memang tidak masuk starting line-up timnas Thailand dalam dua laga.

Meski begitu, kehadiran Peeradol Chamrasamee dari bangku cadangan mampu membuat serangan timnas Thailand lebih agresif.

Pemain berusia 30 tahun itu hanya membutuhkan waktu 10 menit untuk mencetak brace ke gawang Brunei Darussalam pada laga perdana.