Pemain Asing Ikonik Dior Lowhorn Yakin Cepat Beradaptasi di Klub Barunya pada IBL 2023

By Wahid Fahrur Annas - Selasa, 3 Januari 2023 | 19:30 WIB
Pemain asing Pelita Jaya Bakrie Jakarta, Dior Lowhorn, berupaya menembak bola saat membela timnya melawan Satya Wacana Salatiga pada laga Seri I Semarang IBL 2020 di GOR Sahabat, Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (11/1/2020). (IBL)

BOLASPORT.COM - Pemain asing, Dior Lowhorn, optimistis akan cepat beradaptasi dengan klub barunya yakni Bali United Basketball jelang kompetisi Liga Bola Basket Indonesia (IBL)  2023.

Dior Lowhorn merupakan pemain asing asal Amerika Serikat yang telah berkompetisi di IBL sejak musim 2017 lalu.

Pada musim lalu, dia berhasil membawa timnya Pelita Jaya Bakrie hingga ke babak grand fina.

Pemain berposisi center itu menjadi satu dari dua pemain asing anyar skuad Tridatu Warriors yang dipilih pada IBL Draft, Oktober 2022 lalu.

Lowhorn terhitung telah melakoni sesi latihan rutin bersama tim asuhan Anthony Garbelotto sejak awal Desember.

Artinya, dia memiliki waktu selama kurang lebih satu bulan jelang gelaran IBL musim 2023 yang dimulai pada 14 Januari di Bali.

Meski terbilang singkat, Lowhorn mengaku sudah mulai menyesuaikan diri dengan permainan Bali United.

Baca Juga: 2 Amunisi Asing Bikin Dewa United Full Senyum Jelang IBL 2023

"Saya telah bermain selama empat tahun di Indonesia. Saya sudah bermain bersama dengan banyak pemain di IBL," kata Lowhorn dalam laman resmi Bali United.