Tak Libatkan Jorge Mendes dalam Transfer ke Al Nassr, Cristiano Ronaldo Pecah Kongsi dengan Super Agen?

By Raka Kisdiyatma Galih - Rabu, 4 Januari 2023 | 18:15 WIB
Cristiano Ronaldo dan keluarga dalam acara perkenalan sebagai pemain Al Nassr di Mrsool Park, Riyadh (3/1/2023). (FAYEZ NURELDINE/AFP)

BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo dilaporkan pecah kongsi dengan Jorge Mendes setelah tidak melibatkan sang super agen dalam proses kepindahannya ke Al Nassr.

Setelah diumumkan sebagai pemain anyar Al Nassr pada 31 Desember, Cristiano Ronaldo resmi diperkenalkan ke publik.

Momen bersejarah tersebut berlangsung di Stadion Mrsool Park, Selasa (3/1/2023) pukul 23.00 WIB.

Bersama Al Nassr, Critiano Ronaldo menandatangani kontrak berdurasi dua setengah tahun hingga Juni 2025.

Selain itu, CR7 juga akan mendapatkan gaji selangit dari klub Arab Saudi tersebut.

Kabarnya, Ronaldo dibayar 200 juta euro (sekitar Rp3,3 triliun) per tahun.

Nominal tersebut membuat Ronaldo menjadi pesepak bola dengan bayaran termahal di dunia.

Baca Juga: Transfer Junior Lionel Messi ke Chelsea Masih Alot, Seluruh Keputusan Ada di Tangan Legenda AC Milan

Namun, menurut laporan dari Mirror yang dikutip BolaSport.com, kesepakatan Ronaldo dengan Al Nassr ternyata tidak melibatkan Jorge Mendes selaku agennya.