Belum Pernah Bermain Sama Sekali di Tahun 2023, Lionel Messi Sudah Berhasil Pecahkan 1 Rekor

By Ivan Rahardianto - Minggu, 8 Januari 2023 | 22:20 WIB
Reaksi Lionel Messi dalam laga PSG vs Lyon di Groupama Stadium pada duel Liga Prancis (18/9/2022). (OLIVIER CHASSIGNOLE/AFP)

BOLASPORT.COM - Lionel Messi berhasil memecahkan 1 rekor di tahun 2023 meski belum pernah bermain. Kok bisa?

Pemain bintang Paris Saint-Germain, Lionel Messi, sepertinya mengawali tahun 2023 dengan gembira dan bangga.

Pasalnya, pemain berusia 35 tahun itu berhasil memecahkan 1 rekor meski belum bermain di tahun 2023.

Satu rekor yang dipecahkan oleh La Pulga adalah menjadi pemain pertama yang berhasil meraih 5 gelar World’s Best Playmaker dari IFFHS (International Federation of Football History and Statistics).

Paling baru, Messi berhasil meraih IFFHS World’s Best Playmaker 2022.

Dia sebelumnya meraih penghargaan tersebut di tahun 2015, 2016, 2017, dan 2019.

Baca Juga: Bawa Lionel Messi Jadi Juara Piala Dunia 2022, Lionel Scaloni Langsung Diganjar Penghargaan Bersejarah

Syahdan, torehan yang diraih oleh Messi berhasil menyalip Xavi Hernandez (4) sebagai pemain dengan penghargaan IFFHS World’s Best Playmaker paling banyak.

Dilansir BolaSport.com dari laman resmi IFFHS, Messi sukses meraih gelar tersebut usai mengumpulkan total 170 poin.