Malaysia Open 2023 - Penakluk Fajar/Rian Genapkan Nasib Tragis 2 Unggulan

By Agung Kurniawan - Rabu, 11 Januari 2023 | 13:00 WIB
Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, keluar sebagai runner-up pada Malaysia Open 2022, Minggu (3/7/2022). (PP PBSI)

BOLASPORT.COM - Setidaknya ada dua unggulan yang mengalami nasib tragis pada hari pertama Malaysia Open 2023, salah satunya adalah Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.

Menempati unggulan pertama tidak serta merta membuat jalan ganda putra Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi pada Malaysia Open 2023 bisa berjalan dengan mulus.

Hoki/Kobayashi sendiri mengawali langkah mereka pada turnamen level super 1000 ini dengan bersua wakil Taiwan Lee Yang/Wang Chi-Lin, Selasa (10/1/2023).

Menghadapi peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 itu di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Hoki/Kobayashi takluk dengan skor 13-21, 15-21.

Kekalahan Hoki/Kobayashi tersebut tak pelak menjadi kejutan pada hari pertama Malaysia Open 2023 mengingat status mereka sebagai unggulan pertama.

Selain sebagai unggulan pertama, Hoki/Kobayashi merupakan juara bertahan nomor ganda putra Malaysia Open tahun lalu.

Ya, mereka sukses menjuarai turnamen yang saat itu masih berlevel super 750 tersebut dengan menaklukkan wakil Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Fajar/Rian yang tengah onfire tak mampu membendung gempuran Hoki/Kobayashi melalui rubber game 22-24, 21-16, 9-21 dalam durasi 65 menit.

Baca Juga: Malaysia Open 2023 - Hati-hati Anthony, Antonsen Sudah Menunggu pada Babak Kedua