Mykhailo Mudryk Dibajak Chelsea, Mikel Arteta Tak Merasa Risau

By Khasan Rochmad - Senin, 16 Januari 2023 | 22:00 WIB
Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, tidak merasa risau meski pemain incarannya dibajak oleh tim lain. (TWITTER.COM/FOOTBALLJOE)

Arsenal seakan dibuat merana usai pemain incarannya tersebut malah merapat ke klub rival.

Padahal jika dilihat dari segi performa di musim 2022-2023, Arsenal lebih konsisten ketimbang Chelsea di Liga Inggris.

The Gunners musim ini berpotensi menggondol trofi Liga Inggris karena memimpin puncak klasemen dengan unggul delapan poin dari pesaing terdekatnya.

Sementara Chelsea, tim asuhan Graham Potter ini tertatih-tatih dengan menghuni papan tengah di peringkat 10.

BEN STANSALL/AFP
Chelsea merekrut Mykhailo Mudryk pada bursa transfer musim dingin ini dan diperkenalkan kepada publik Stamford Bridge, Minggu (15/1/2023).

Meski merasa dikecewakan, Arsenal seperti tak risau gagal mendatangkan winger berusia 22 tahun tersebut.

Hal tersebut diungkapkan oleh pelatih Mikel Arteta.

"Saya senang dengan pemain yang kami miliki," ujar Arteta, dikutip BolaSport.com dari Express.

"Kami selalu berusaha meningkatkan skuad. Kita harus konsisten dengan target yang kita inginkan."

Baca Juga: Kalah 1-3 dari Barcelona, Ancelotti Bantah Real Madrid Dipermalukan