Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sukses Permalukan Persija, Leonardo Medina: Persis Bukan Tim yang Mudah Dikalahkan!

By Arif Setiawan - Jumat, 20 Januari 2023 | 10:15 WIB
Pelatih Persis Solo, Leonardo Medina Arellano, saat memberikan keterangan kepada awak media dalam sesi jumpa pers di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 14 Januari 2023. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persis Solo, Leonardo Medina menegaskan bila timnya tidak mudah untuk dikalahkan.

Hal tersebut disampaikan oleh Leonardo Medina tepat setelah laga pekan ke-19 Liga 1 2022/2023 melawan Persija Jakarta.

Sebagai informasi, dalam kesempatan ini Persis Solo sukses menumbangkan Persija Jakarta.

Bermain di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Kamis (19/1/2023), Laskar Sambernyawa berhasil mempermalukan Macan Kemayoran dengan skor 1-0.

Gol semata wayang Persis Solo dicetak oleh Samsul Arif pada menit ke-39.

Baca Juga: Menpora Zainudin Amali Buka Suara soal Isu Satu Paket dengan Erick Thohir

Seusai pertandingan, Leonardo Medina memberikan apresiasi kepada anak asuhnya.

Menurutnya, tiga poin dari Persija merupakan sesuatu yang sangat berharga.

Hal tersebut juga semakin meyakinkan pelatih 52 tahun itu bila Persis Solo bukanlah tim yang mudah dikalahkan.

"Hari ini pertandingan yang sangat sulit."

"Tapi kita mencetak gol dan itu adalah yang paling penting."

"Bagi kita ini adalah 3 poin yang berharga, kita meraih 7 poin dari 3 laga pertandingan terakhir."

"Kita bisa menyatakan bahwa Persis bukanlah tim yang mudah untuk dikalahkan."

"Kita akan terus berusaha dan berkembang menjadi lebih baik," kata Leonardo Medina, dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.

PERSISSOLO.ID
Pelatih anyar Persis Solo, Leonardo Medina

Sementara itu, tambahan tiga poin mengantarkan Persis Solo menempati peringkat ke-12 dengan raihan 23 poin.

Selanjutnya, Persis Solo akan ditantang Persikabo 1973 pada Senin (23/1/2023).

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P