Kepergian Mendadak Elkan Baggott Tak Ideal Buat Gillingham FC, Ipswich Town Memanggilnya Saat The Gills di Dasar Klasemen

By Bagas Reza Murti - Jumat, 20 Januari 2023 | 10:45 WIB
Pemain timnas Indonesia, Elkan Baggott resmi berseragam Cheltenham Town di sisa musim 2022/2023. (INSTAGRAM/@CTFCOFFICIAL)

BOLASPORT.COM - Pelatih Gillingham FC, Neil Harris menganggap kepergian mendadak Elkan Baggott bukan hal ideal buat timnya saat ini.

Elkan Baggott harus mengakhiri masa peminjaman lebih cepat di Gillingham FC pada bursa transfer Januari 2023.

Sejatinya, Elkan memang dipinjamkan hingga akhir musim namun klub pemilik Elkan yakni Ipswich Town memanggilnya.

Sesuai kesepakatan, bila klub induk memanggil pemain pinjamannya maka ia harus menurutinya.

Elkan Baggott pun dipinjamkan kembali ke klub Ligue 1, Cheltenham Town.

Baca Juga: Target Elkan Baggott di Cheltenham Town, Kuat Bertahan & Mahir Cetak Gol

Kepastian tersebut dirilis oleh unggahan Instagram resmi kedua klub pada Jumat (20/1/2023) dini hari.

"Semoga sukses untuk Elkan Baggott yang akan bergabung dengan Cheltenham Town dengan status pinjaman selama musim 2022/2023," tulis akun Instagram resmi Ipswich Town.

Penampilan Elkan di Gillingham termasuk apik, bermain dalam 29 laga serta mencetak 3 gol.

Kepergian bek setinggi 194 cm secara mendadak diakui pelatih Gillingham, Neil Harris membuat mereka kini memprioritaskan mencari penggantinya.

"Pemanggilan kembali Elkan (ke Ipswich) bukan hal ideal," kata Neil Harris dilansir BolaSport.com dari twitter klub.

"Itu meninggalkan satu lubang di posisi bek tengah, jadi itu jadi prioritas kami (mencari pengganti Elkan)," tambahnya.

Gillingham FC terseok-seok di dasar klasemen sementara League Two.

Baca Juga: Dalam Tempo 8 Hari, Cristiano Ronaldo 3 Kali Pecundangi Lionel Messi

TWITTER.COM/TheGillsFC
Bek timnas Indonesia, Elkan Baggott, menjadi pemain yang paling rajin bersih-bersih saat Gillingham FC sukses mengalahkan klub penakluk Manchester United, Brentford, di ajang Carabao Cup.

Sementara itu, Elkan Baggott sendiri merasa antusias dengan klub barunya.

"Senang bisa bergabung dengan Cheltenham Town untuk sisa musim ini."

"Sangat bersemangat untuk tantangan baru ini dan tidak sabar untuk memulai," tulis Elkan Baggott, dilansir BolaSport.com dari instagram pribadinya.

Tak lupa ia juga berterima kasih kepada Gillingham FC.

"Untuk semua orang di Gillingham FC, saya telah membuat beberapa kenangan yang tak terlupakan selama 6 bulan terakhir."

"Terima kasih atas semua dukungan yang saya terima sejak bergabung."

"Dan saya berharap klub ini sukses di masa depan," tambahnya.

Baca Juga: Dalam Tempo 8 Hari, Cristiano Ronaldo 3 Kali Pecundangi Lionel Messi

TWITTER.COM/TheGillsFC
Pelatih Gillingham FC, Neil Harris, menyampaikan kata-kata ajaib sehingga membawa Elkan Baggott cs memijakkan kaki ke babak 16 besar Carabao Cup alias Piala Liga Inggris.

Elkan Baggott juga selalu naik kasta tiap tahunnya dalam peminjaman dimulai dari King's Lynn Town (2021), Gillingham FC (2022) dan Cheltenham (2023).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)