Comeback atas Bali United, Pelatih PSM Makassar Singgung Dirugikan Wasit

By Ibnu Shiddiq NF - Sabtu, 21 Januari 2023 | 20:15 WIB
Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares Fernando Jose (kiri), nampak memegangi kepala saat sesi jumpa pers di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 15 Agustus 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares kembali menyinggung kinerja wasit saat menghadapi Bali United pada lanjutan Liga 1 2022/2023.

Duel Bali United vs PSM Makassar telah dimainkan di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, Jumat (20/1/2023).

Juku Eja, julukan PSM sempat tertinggal 2-0 oleh tim tuan rumah, Bali United lewat gol Eber Bessa (27') dan Ilija Spasojevic (56').

Namun memasuki pengujung laga, PSM Makassar berhasil menceta dua gol balasan lewat Kenzo Nambu (72') dan Yuran Fernandes (86').

Baca Juga: Segera Diambil Sumpah WNI, Ketum PSSI Ungkap Harapan ke Shayne Pattynama

Meski hanya mengamankan satu poin, tim asuhan Bernardo Tavares masih bercokol di puncak klasemen Liga 1 2022/2023.

Wiljan Pluim dan kolega mengemas 38 poin dari 19 pertandingan yang sudah dilakoni.

Seusai laga, Bernardo Tavares mengapresiasi semangat juang anak asuhnya.

Para pemain sempat mengalami kesulitan di babak pertama tetapi dapat bangkit dan mengejar ketertinggalan.

"Kedua tim sama-sama mempunyai peluang, tetapi saya rasa kami lebih layak untuk menang," ujar Bernardo Tavares.