Bakal Tunggangi Motor Terkuat Alex Marquez Tak Mau Remehkan Marc Marquez 

By Wawan Saputra - Minggu, 22 Januari 2023 | 13:45 WIB
Pembalap tim Gresini Racing, Alex Marquez peluncuran livery baru Gresini Racing untuk MotoGP 2023, Sabtu (21/1/2023) (TWITTER.COM/ALEX MARQUEZ)

BOLASPORT.COM - Pembalap anyar tim Gresini Racing, Alex Marquez, tak ingin meremehkan kekuatan Marc Marquez bersama Honda pada MotoGP 2023, meski dia bakal menunggangi motor terkuat tahun lalu.

Setelah musim yang mengecewakan bersama Honda, akhirnya Alex mengambil keputusan berani dengan menyebrang ke Gresini Racing.

Pembalap berusia 26 tahun tersebut menggantikan tempat Enea Bastianini yang dipromosikan ke tim Ducati Lenovo.

Bersama Gresini Racing pembalap yang tahun lalu hanya mengoleksi 50 poin tersebut, akan menunggangi Desmosedici GP 22.

Motor tersebut sudah terbukti ketangguhannya di atas lintasan, di mana berhasil mengantarkan Ducati meraih gelar juara dunia bersama Francesco Bagnaia.

Gelar juara dunia tersebut sekaligus mengakhiri puasa gelar Ducati selama 15 tahun lamanya.

Dibekali motor yang kompetitif ternyata tak membuat Alex Marquez pede bisa tampil lebih baik dari sang kakak Marc Marquez.

Menurutnya di awal musim semua pembalap dalam keadaan yang sama, motor dan nama besar pabrikan tidak akan membawa pengaruh yang besar.

"Pada awal musim Anda setara dengan semua orang, terlepas dari nama dan motornya," ucap Alex dikutip BolaSport.com dari Speedweek.

Baca Juga: Kental Nuansa Indonesia, Livery Baru Gresini Racing untuk MotoGP 2023

"Semua dimulai dari awal. Tentu, Ducati mengalami tahun yang sangat baik dan Honda kesulitan." 

"Honda memiliki banyak masalah tahun lalu yang saya derita. Tapi seperti yang saya katakan semua orang memulai musim dengan poin nol."

Lebih lanjut Alex juga menyebut bahwa Marc akan tetap menjadi favorit juara dunia dengan segudang pengalaman yang dimilikinya.

Apalagi, setelah operasi keempat pada tangannya, pembalap yang kerap disapa The Baby Alien tersebut mulai menunjukkan tajinya.

"Marc adalah pembalap terbaik di grid, kami tahu itu," ucap Alex.

"Dia pria dengan gelar terbanyak. Pasti dia akan menjadi favorit. Saya melihat dia banyak berlatih."

"Tapi aku tidak merasa lebih baik atau lebih buruk dari dia. Kita semua akan memulai dengan cara yang sama, kita akan melihat lebih banyak di balapan pertama."

Tahun ini akan jadi tahun pertama bagi Alex dan Marc mengarungi MotoGP dengan warna yang berbeda.

Meski begitu, Alex memberikan jaminan bahwa dia tidak akan membocorkan rahasia Ducati pada Marc.

Baca Juga: Bubarnya Suzuki Jadi Berkah, Honda Rekrut Bos Baru pada MotoGP 2023

"Kami profesional, kami tahu bahwa kami harus memisahkan hal-hal di trek," ucap Alex.

"Jauh dari trek balap, bagaimanapun, saya memiliki referensi terbaik dalam latihan dengan Marc."

"Dia selalu sangat cepat, entah itu motorcross atau flat track. Kami menikmati sesi latihan ini, tidak ada yang akan mengubah itu."

"Yang pasti saya tidak akan memberikan informasi MotoGP apapun dengannya, tetapi selain itu kami adalah saudara."

Baca Juga: Diberi Wejangan Valentino Rossi dan Fabio Quartararo, Franco Morbidelli Ingin Bangkit