Persebaya Surabaya Raih Kemenangan Saat Derbi Suramadu, Aji Santoso: Sangat Berat

By Lukman Adhi Kurniawan - Minggu, 29 Januari 2023 | 22:00 WIB
Suasana pertandingan laga pekan ke-21 Liga 1 2022/2023, antara Madura United melawan Persebaya Surabaya, Minggu (29/1/2023). (INSTAGRAM/@MADURAUNITED.FC)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, mengapresiasi anak asuhnya bekerja keras dan akhirnya sukses mengalahkan Madura United pada laga pekan ke-21 Liga 1 2022/2023.

Seperti diketahui, tim Bajul Ijo sukses meraih tiga poin saat bertandang ke markas tim Madura United di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Minggu (29/1).

Pada laga ini dua gol Persebaya dicetak oleh Leo Lelis (52') dan Ahmad Nurfiandani (86').

Kemenangan pada laga bertajuk Derbi Suramadu ini cukup krusial karena Rizky Ridho terakhir menang pada tahun 2021 lalu.

Baca Juga: Kata Pelatih Cheltenham Town Setelah Elkan Baggott Kembali Gagal Debut

Aji Santoso menjelaskan jika pertandingan berjalan ketat.

Apalagi, kedua tim sama-sama bermain terbuka dan saling menyerang.

Namun, dia bersyukur akhirnya bisa menutup laga dengan kemenanangan.

"Menurut saya pertandingan tadi sangat menarik."

"Kedua tim terjadi jual-beli serangan dan sama-sama bermain terbuka."

"Alhamdulilah kita akhirnya bisa memenangkan pertandingan," kata Aji Santoso seusai pertandingan.

Baca Juga: Thomas Doll Baru Lepas Pemain Persija ke Timnas U-20 Indonesia Saat Piala Dunia U-20 2023

Sebelum bertanding, mantan pelatih timnas Indonesia ini sudah berpesa kepada pemainnya untuk bekerja keras demi meraih kemenangan pada laga ini.

Kemenangan pada laga ini cukup berkesan karena Madura United mampu memberikan perlawanan yang menyulitkan.

Tambahan tiga poin ini sekaligus membawa mereka dalam tren positif dengan tiga kemenangan beruntun.

Hal ini menjadi modal penting jelang laga tandang melawan Borneo FC pada 3 Februari mendatang.

"Memang dari awal sudah saya sampaikan jika kami datang ke sini berusaha maksimal untuk mendapatkan poin tiga."

"Alhamdulilah tapi jujur perjuangan kami sangat berat karena Madura United bermain bagus, terakhir-terakhir tadi juga ada peluang."

"Tapi Alhamdulilah kita bisa menang pada pertandingan hari ini," pungkasnya.