Deadline Day - Brighton Tak Goyah, Arsenal Gagal Total Rekrut Moises Caicedo

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Rabu, 1 Februari 2023 | 01:30 WIB
Gelandang Brighton & Hove Albion, Moises Caicedo, resmi gagal pindah ke Arsenal menjelang deadline day bursa transfer musim dingin 2023. (TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO)

Patut diketahui bahwa gelandang tengah kelahiran Santo Domingo tersebut masih terikat kontrak hingga Juni 2025.

Brighton sendiri melalui pelatihnya, Roberto De Zerbi, masih ingin memainkan Caicedo dalam skema permainannya.

Itu juga sebagai imbas dari kepergian Leandro Trossard ke kubu The Gunners belum lama ini.

Arsenal memang gencar mengejar tanda tangan Moises Caicedo pada bursa transfer musim dingin 2023.

Sang pemain menjadi incaran utama setelah mereka kena tikung oleh Chelsea dengan transfer Mykhailo Mudryk dari Shakhtar Donetsk.

Di sisi lain, Caicedo sudah menanggapi keinginan skuad arahan Mikel Arteta.

Baca Juga: Tes Medis Tak Sesuai Ekspektasi, Isco Batal Gabung Tim Kuda Hitam Bundesliga

Dirinya bahkan sampai menuliskan pesan terbuka melalui media sosial dan berani mangkir dari sesi latihan.

Namun, apa daya klubnya, Brighton & Hove Albion tidak mengizinkannya untuk pindah pada deadline day.

Dengan demikian asa dari Caicedo untuk mengenakan seragam Arsenal pada pertengahan musim ini dipastikan pupus.

Meski Arsenal gagal memboyong Caicedo, mereka dilaporkan sudah mendapatkan tanda tangan Jorginho dari Chelsea.

Menjelang penutupan bursa transfer Januari 2023, Arsenal sukses merekrut Jorginho dengan mahar senilai 12 juta pounds.

Menurut laporan yang beredar, peresmian transfer gelandang bertahan dari Italia tersebut bakal terjadi dalam waktu dekat.