Hasil Coppa Italia - Bekuk Atalanta, Inter Milan ke Semifinal Berkat Gol Tunggal Eks Pemain Man United

By Khasan Rochmad - Rabu, 1 Februari 2023 | 05:04 WIB
Bek inter Milan, Matteo Darmian (36) merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Atalanta bersama Ryan Gosens dan Lautaro Martinez pada partai perempat final Coppa Italia 2022-2023. (TWITTER.COM/INTER)

BOLASPORT.COM - Inter Milan berhasil mengalahkan Atalanta berkat gol tunggal eks pemain Manchester United, Matteo Darmian di perempat final Coppa Italia 2022-2023.

Babak perempat final Coppa Italia 2022-2023 mempertemukan dua tim kuat, yakni Inter Milan kontra Atalanta.

Duel ini dihelat di Stadion Giuseppe Meazza, Selasa (31/1/2023) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.

Hasilnya, I Nerazzurri menang tipis 1-0 berkat gol yang dicetak oleh Matteo Darmian menit ke-57.

Dikutip BolaSport.com dari SofaScore, permainan kedua tim berjalan dengan seimbang.

La Beneamata menciptakan penguasaan bola sebanyak 51 persen, berbanding 49 persen milik La Dea.

Dari segi penciptaan peluang, Inter juga dominan dengan membuat 14 kesempatan dan 3 di antaranya tepat sasaran.

Adapun Atalanta mampu menghasilkan 9 peluang dan hanya 1 yang mengarah ke gawang.

Baca Juga: Jadon Sancho is Back! Sudah Siap Turun di Laga Man United vs Nottingham Forest

Jalannya pertandingan

Babak pertama dimulai, Inter dan Atalanta bermain dengan perlahan dan mencoba membangun serangan.

Namun, kedua tim kesulitan untuk menembus pertahanan masing-masing dengan bola kerap terputus dalam duel di lini tengah.

Peluang perdana baru tercipta pada menit ke-21 dari kubu Inter lewat sepakan Nicolo Barella.

Tendangan percobaannya dari luar kotak penalti masih bisa diselamatkan oleh kiper Atalanta, Juan Musso.

Hingga babak pertama usai, tidak ada gol yang tercipta dari Inter maupun Atalanta.

Memasuki babak kedua, Inter dan Atalanta mengalami kebuntuan untuk melakukan serangan

Peluang datang pada menit ke-55 melalui sundulan Romelu Lukaku memanfaatkan umpan lambung dari Robin Gosens.

Baca Juga: RESMI - Arsenal Bajak Jorginho dari Chelsea pada Deadline Day Bursa Transfer

Namun, sundulan Lukaku dari depan gawang tersebut bisa ditangkap oleh Musso.

Inter akhirnya memecah kebuntuan pada menit ke-57 melalui gol yang dicetak oleh Matteo Darmian.

Umpan di depan kotak penalti dari Lautaro Martinez sukses dikonversi menjadi gol.

Sepakan kaki kanannya dari depan kotak penalti menyilang menuju ke sisi kiri gawang Atalanta.

Musso yang sudah maju ke depan gagal mengantisipasi gol tersebut dan Inter unggul 1-0 atas Atalanta.

Pada menit ke-68, Atalanta sempat melancarkan serangan melalui Ademola Lookman.

Akan tetapi, sepakannya kaki kirinya tersebut lebih dekat untuk bisa diselamatkan oleh Onana.

Hingga laga berakhir, Inter berhasil mempertahankan keunggulan satu gol atas Atalanta dan melaju ke semifinal Coppa Italia.

Inter Milan 1-0 Atalanta (Matteo Darmian 57')

Susunan pemain Inter Milan dan Atalanta

Inter Milan (3-5-2): 24-Andre Onana; 36-Matteo Darmina, 6-Stefan de Vrij, 15-Francesco Acerbi; 2-Denzel Dumfries (33-Danilo D'Ambrosio 77'), 23-Nicolo Barella, 20-Hakan Calhanoglu (14-Kristjan Asllani 72'), 22-Henrikh Mkhitaryan, 8-Ryan Gosens (32-Federico Dimarco 71'); 90-Romelu Lukaku (9-Edin Dzeko 71'), 10-Lautaro Martinez (11-Joaquin Correa 85')

Pelatih: Simone Inzaghi

Atalanta (3-4-2-1): 1-Juan Musso; 2-Rafael Toloi, 19-Berat Djimsiti, 42-Giorgio Scalvini (93-Brandon Soppy 72'); 33-Hans Hateboer (13-Ederson 67'), 15-Marten de Roon, 7-Teun Koopmeiners, 3-Joakim Maehle; 10-Jeremie Boga (9-Luis Muriel 67'), 88-Mario Pasalic 11-Ademola Lookman 54'); 91-Duvan Zapata (17-Rasmus Winther Hojlund 55')

Pelatih: Gian Piero Gasperini

Wasit: Daniele Chiffi