Bagaimana Perasaan Pembalap MotoGP Ketika Mengalami Kecelakaan Horor?

By Imadudin Adam - Kamis, 2 Februari 2023 | 14:53 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez saat tampil pada sesi balapan MotoGP Aragon 2019, Minggu (22/9/2019) (twitter.com/box_repsol)

BOLASPORT.COM – MotoGP bisa dikatakan merupakan salah satu cabang olahraga yang sangat ekstrem.

Dengan mesin motor yang bisa melaju sampai ratusan km/jam, bisa dibilang nyawa sang pembalap dipertaruhkan di lintasan.

Konsentrasi tinggi wajib dimiliki oleh para pembalap karena jika tidak, bisa saja hal buruk terjadi pada mereka.

Sebagai salah satu cabang olahraga ekstrem, tentu saja risiko terjatuh kerap kali dirasakan sang pembalap.

Entah karena kesalahan sendiri, motor yang tidak berfungsi baik, atau gesekan dengan competitor, terkadang jatuh tidak bisa dihindari.

Baca Juga: Isyarat Pembalap Penguji Honda, Takkan Ada Keajaiban untuk Marc Marquez

Beberapa pembalap kurang beruntung di mana akibat kecelakaan mereka harus meregang nyawa.

Tapi sebagiannya lagi cukup beruntung untuk kembali di lintasan setelah mengalami kecelakaan horor.

Sejumlah pembalap memberikan kesaksian bagaimana rasanya mengalami kecelakaan horor di sirkuit dengan kecepatan yang ekstrem.