Dalam 3 Minggu ke Depan, Masa Depan Lionel Messi di PSG akan Segera Ditentukan

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 4 Februari 2023 | 15:15 WIB
Penyerang Paris Saint-Germain, Lionel Messi. (TWITTER.COM/DEADLINEDAYLIVE)

BOLASPORT.COM - Masa depan Lionel Messi di Paris Saint-Germain (PSG) akan segera ditentukan dalam waktu tiga minggu ke depan.

Lionel Messi tampil bagus bersama Paris Saint-Germain sepanjang musim 2022-2023.

Menurut data Transfermarkt.com yang dikutip BolaSport.com, Messi sudah tampil sebanyak 23 kali untuk PSG di berbagai kompetisi.

Dari 23 pertandingan tersebut, La Pulga berhasil mencatatkan 14 gol dan 14 assist untuk Les Parisiens.

Catatan tersebut jelas jauh lebih bagus apabila dibandingkan dengan musim 2021-2022.

Pada musim lalu, Messi bermain sebanyak 34 kali untuk PSG di berbagai ajang.

Akan tetapi, Messi hanya mampu mencatatkan 11 gol dan 15 assist dari 34 pertandingan tersebut.

Baca Juga: Sempat Jadi Musuh Bebuyutan, Sergio Ramos Kini Tak Segan Puji Messi, Bikin Ronaldo Panas!

Performa hebat Messi pada musim ini membuat PSG ingin terus mempertahankan penyerang berusia 35 tahun tersebut.

Namun, Messi sampai saat ini masih belum memberikan sinyal-sinyal positif akan bertahan di Parc des Princes.

Padahal, kontrak kapten timnas Argentina itu akan habis pada akhir musim ini, tepatnya 30 Juni 2023.

Messi sebenarnya memiliki opsi untuk memperpanjang kontraknya selama semusim hingga 2024.

Akan tetapi, Messi belum memutuskan untuk menggunakan opsi yang sudah tertera dalam kontraknya sejak awal didatangkan ke Paris tersebut.

PSG pun terus berupaya untuk membujuk eks kapten Barcelona tersebut agar mau tinggal di Prancis.

Jurnalis asal Italia, Fabrizio Romano, memberikan kabar terbaru soal kondisi kontrak Messi di PSG.

Baca Juga: Xavi Hernandez Bahas soal Kepulangan Lionel Messi ke Barcelona

BERTRAND GUAY / AFP
Pelatih Paris Saint-Germain, Christophe Galtier, mengapresiasi sikap pendukung klubnya karena memberi sambutan positif untuk Lionel Messi.

Dalam laporannya, pihak PSG telah memulai untuk membicarakan soal kontrak Messi dengan perwakilan sang pemain.

Kabarnya, dalam dua hingga tiga minggu mendatang, PSG akan segera bertemu dengan perwakilan Messi untuk membicarakan soal kontrak baru La Pulga.

Pertemuan tersebut akan segera diadakan pada Februari 2023.

PSG memilih untuk memperbarui kontrak Messi daripada mengaktifkan opsi penambahan durasi masa kerja yang sudah tertera di kontrak lama.

Penyerang bernomor punggung 30 tersebut sampai saat ini belum memberikan pernyataan terkait kondisi kontraknya dengan PSG.

Messi lebih memilih untuk diam hingga kontraknya diperbarui.