Manchester City Diduga Lakukan Pelanggaran Finansial oleh Premier League, Sanksi Berat Menanti

By Khasan Rochmad - Senin, 6 Februari 2023 | 20:05 WIB
Manchester City diduga melakukan pelanggaran finansial oleh Premier League dengan tuduhan lebih dari 100 selama sembilan musim. (MANCITY.COM)

BOLASPORT.COM - Pernyataan mengejutkan disampaikan oleh Premier League bahwa Manchester City diduga melakukan pelanggaran FFP (Financial Fair Play) selama sembilan musim.

Dikutip BolaSport.com dari laman resmi Premier LeagueManchester City melanggar aturan finansial mulai musim 2009-2010 hingga 2017-2018.

Tak tanggung-tanggung, dugaan yang dilayangkan kepada klub yang bermarkas di Etihad Stadium itu terdiri lebih dari 100 pelanggaran.

Pihak Premier League telah melakukan investigasi secara intens selama empat tahun mulai Desember 2018.

Dalam periode sembilan musim itu, beberapa aspek menjadi sorotan utama dari Premier League.

Tuduhan terdiri dari informasi keuangan mengenai pendapatan, rincian remunerasi pelatih dan pemain, peraturan UEFA, hingga profitabilitas atau cara mendapatkan keuntungan klub.

Selain itu, dalam keberlanjutan kerja sama dengan pihak investigasi Premier League, Man City kurang kooperatif.

Adapun bukti pelanggaran lain, seperti yang dikutip BolaSport.com dari Daily Mail, terdapat pendapatan sponsor yang berlebihan.

Baca Juga: Terus-terusan Kalah, Liverpool Ambil Keputusan Mengejutkan soal Masa Depan Juergen Klopp